Pelatih Fisik Persija Jakarta Akui Para Pemain Sedang Dalam Kondisi Prima

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 4 Agustus 2021 | 11:45 WIB
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic dan Marco Motta, merayakan gol yang dicetak Simic ke gawang Barito Putera dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021). (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Pelatih fisik Persija Jakarta, Ilham Ralib mengakui saat ini para pemain timnya mempunyai kondisi fisik yang cukup prima.

Padahal selama ini Andritany Ardhiyasa cs hanya berlatih secara mandiri.

Dengan itu maka dapat dipastikan para pemain Persija Jakarta berlatih mandiri dengan sangat baik.

Kondisi fisik para pemain saat ini diketahui karena Ilham Ralib cukup intens memantau para pemainnya selama ini.

Baca Juga: Bomber Persib Berharap Liga 1 Benar-benar Bergulir 20 Agustus

Selama ini Ilham Ralib selalu memantau kondisi para pemain melalui video latihan yang dikirim para pemain.

Tak jarang pula dia memberikan materi latihan mandiri untuk para pemainnya.

Dari situlah diketahui bagaimana kondisi para pemain.

Meski diakuinya ada sedikit penurunan tetapi masih di batas wajar karena tidak lebih dari 40 persen.

Baca Juga: Persib Sambut Antusias Rencana PSSI Gulirkan Liga 1 pada 20 Agustus