BREAKING NEWS - Persija vs Madura United Resmi Ditunda, Lagi-lagi Akibat Covid-19

By Wila Wildayanti - Rabu, 9 Februari 2022 | 16:49 WIB
Sejumlah pemain Persija Jakarta yakni (dari kiri ke kanan) Makan Konate, Osvaldo Haay, Rohit Chand, dan Taufik Hidayat melakukan selebrasi dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 26 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pertandingan antara Persija Jakarta melawan Madura United akhirnya resmi ditunda akibat banyaknya pemain yang terpapar Covid-19.

Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi Madura United dalam laga pekan ke-23 Liga 12021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (9/2/2022).

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi menyatakan menunda laga antara Persija Jakarta melawan Madura United.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno mgatakan laga Persija kontra Madura United ditunda lantaran jumlah pemain yang diturunkan tak sesuai regulasi yang ada.

Baca Juga: Tiap Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan, Manchester United Ajek Raih Hasil Seri

Pemain Persija dinyatakan banyak yang terpapar Covid-19, sehingga pemain yang akan bertanding tidak memenuhi regulasi Liga 1 yang minimal ada 14 pemain.

Keputusan penundaan laga Persija vs Madura United ini dilakukan setelah PT LIB besama klub melakukan pertemuan darurat.

Dalam ppertemuan darurat Rabu (9/2/2022) itu Sudjarno mengatakan keputusan akhir pertandingan ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

“Kemarin kami sudah melakukan tes PCR kepada ofisial dan pemain-pemain Persija. Hasilnya, jumlah pemain Persija yang siap bertanding tak memenuhi persyaratan,” ujar Sudjarno sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi LIB.

“Pagi tadi, kami lakukan tes ulang untuk PCR ke pemain. Hasilnya tidak banyak perubahan. Karena itu, sekitar pukul 15.00 WITA kami melakukan emergency meeting dan pertandingan dinyatakan ditunda,” ucapnya.

Baca Juga: Ketika Pep Guardiola Ngambek karena Tak Diajak Nongkrong 3 Pemain Man City

Sudjarno pun tak lupa menegaskan bahwa keputusan penundaan ini tentu atas kesepakatan bersama.

Hal ini dilakukan juga sebagai bentuk mencegah penyebaran Covid-19.

Maka dari itu kedua tim setuju untuk menunda pertandingan terlebih dahulu.

Baca Juga: Tiap Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan, Manchester United Ajek Raih Hasil Seri

“Dalam emergency meeting tadi diikuti oleh perwakilan dari Persija Jakarta, Madura United, pengawas pertandingan, LOC dan LIB. Semua mengetahui dan memahami hasil emergency meeting,” kata Sudjarno.

Lebh lanjut, Sudjarno pun mengaku bahwa untuk jadwal penundaan belum bisa dipastikan.

PT LIB akan melakukan rencana terkait jadwal penundaan tersebut.

Baca Juga: Besok, PSSI dan Shin Tae-yong Temui Menpora Bahas Pemain Naturalisasi

Dengan itu, apabila sudah ada jadwalnya nanti akan diumumkan.

Untuk saat ini PT LIB juga berharap dengan adanya penundaan laga ini bisa menambah waktu recovery untuk pemain yang terpapar Covid-19.

“Kami juga berharap penundaan ini menjadi tambahan waktu recovery bagi kedua tim,” tuturnya.

Baca Juga: Makna Selebrasi Pogba, Mau Bertahan di Man United 3 Tahun atau 3 Minggu?

Sementara itu, ini menjadi laga ketiga yang mengalami penundaan.

Sebelumnya ada dua laga yang ditunda pada pekan ke-22 yakni pertandingan antara Madura United melawan Persipura Jayapura serta PSM Makassar kontra Persib Bandung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)