Suporter Persita Dilarang Datang ke Stadion di Laga Lawan Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 24 Agustus 2022 | 12:15 WIB
Suporter Persita Tangerang (MUHAMMAD ALIF/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kapten Persita Tangerang, M Toha, mengaku kecewa karena suporter Pendekar Cisadane dilarang datang langsung ke Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/8/2022).

Persita Tangerang akan menghadapi tuan rumah Persija Jakarta pada pekan keenam Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot.

Pihak kepolisian setempat melarang suporter Persita Tangerang untuk datang langsung ke Stadion Patriot.

 

Menurut M Toha seharusnya itu tidak terjadi karena Persita Tangerang membutuhkan dukungan dari suporternya.

Lagi pula menurut M Toha tidak ada permasalahan antara suporter Persita Tangerang dan fans Persija Jakarta.

Meski begitu, M Toha tetap menyarankan agar suporter Persita Tangerang mengikuti arahan dari pihak kepolisian.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra Bisa Dijegal Memori Buruk Saat Juara Eropa Bikin Pasangan Kembar Merana

"Sebenarnya sangat disayangkan ya tidak bisa nonton di stadion langsung tapi ini demi kebaikan bersama."

"Intinya dukungan dari fans Persita maupun datang atau di rumah sama-sama berguna dan penting."

"Jadi saya berpesan buat Persita fans mohon doa dan dukungan buat pertandingan besok lawan Persija," kata M Toha.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Marcus/Kevin Masih Galak, Musuh Terbantai dalam 25 Menit

M Toha juga berbicara tentang antisipasi untuk menghadapi Persija Jakarta.

Menurut pemain bernomor punggung 11 itu, ia melihat permainan Persija Jakarta cukup rapi.

"Menurut saya semua pemain harus diwaspadai tidak ada yang dibanding-bandingkan karena semua pemain bagus," kata M Toha.

Baca Juga: FOTO : Ekspresi Luis Milla Saat Nonton Persib Dikalahkan Bali United

Untuk persiapan tim dan dirinya, ia mengaku sudah sangat siap melawan Persija Jakarta.

M Toha berharap ia dan teman-temannya bisa bermain dengan baik sesuai arahan pelatih.

"Insya Allah saya dan teman-teman dalam kedaan sehat, siap semua"

"Harapan kami semoga bisa bermain maksimal, memberikan yang terbaik, menjalankan instruksi dari pelatih dan yang terpenting dapat poin untuk pertandingan besok," tutup M Toha.