Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Thomas 2018 - Thailand Satu Grup dengan Indonesia, Rexy Mainaky Senang

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 22 Maret 2018 | 19:29 WIB
Mantan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI) Rexy Mainaky berfoto seusai berbincang dengan rekan-rekan media di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (9/12/2016).
DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/JUARA.NET
Mantan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI) Rexy Mainaky berfoto seusai berbincang dengan rekan-rekan media di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (9/12/2016).

Pelatih Kepala Bulu Tangkis Thailand, Rexy Mainaky, mengaku puas dengan hasil undian penyisihan grup Piala Thomas 2018 yang telah diumumkan di Bangkok, Thailand, pada Kamis (22/3/2018).

Berdasarkan hasil undian Piala Thomas 2018, Thailand tergabung di Grup B bersama Korea Selatan, Kanada, dan Indonesia.

Rexy yang merupakan pemain ganda putra Indonesia pada era 90-an itu menyatakan bahwa hasil undian sesuai dengan ekspektasi.

(Baca juga: Inilah Hasil Drawing Piala Thomas dan Uber 2018, Indonesia di Grup Mana?)

"Kami beruntung mendapatkan Indonesia dan Korea Selatan. Pada Kejuaraan Beregu Asia kemarin, kami hampir mengalahkan Korea," kata Rexy Mainaky seperti dikutip BolaSport.com dari Badmintalk.

"Setidaknya, kami memiliki kesempatan untuk meraih posisi kedua," ucap peraih medali emas Olimpiade Atlanta 1996 tersebut.


Ganda putra Thailand, Tinn Isriyanet (belakang)/Kittisak Namdash ( badmintonthai.or.th )

Menurut Rexy, kandidat terkuat pada Piala Thomas tahun ini adalah Denmark, yang notabene merupakan juara bertahan.

Pendapat Rexy tersebut didasari oleh fakta mengenai keunggulan Denmark pada sektor tunggal putra.

Sementara itu, untuk Piala Uber 2018, Rexy yang pernah menjabat sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI era Ketua Gita Wirjawan itu tak begitu yakin dengan kans Thailand.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Twitter.com/BadmintonTalk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X