Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Denmark Open 2018 - Tampil Lebih Konsisten Jadi Tantangan bagi Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja ke Depan

By Delia Mustikasari - Kamis, 18 Oktober 2018 | 20:49 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, mengembalikan kok ke arah Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) pada babak kedua Denmark Open 2018 yang berlangsung di Odense Sports Park, Kamis (18/10/2018).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, mengembalikan kok ke arah Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) pada babak kedua Denmark Open 2018 yang berlangsung di Odense Sports Park, Kamis (18/10/2018).

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, tak dapat menghentikan perlawanan Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris), pada babak kedua Denmark Open 2018 yang digelar 16-21 Oktober.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja takluk dua gim langsung dengan skor 12-21, 18-21 pada laga yang berlangsung di Odense Sports Park, Kamis (18/10/2018).

Pada pertemuan sebelumnya di Thailand Masters 2018, Hafiz/Gloria menang dua gim langsung atas Duo Adcock dengan skor 21-12, 21-12. Skor pertemuan kini imbang 1-1 untuk kedua pasangan.

"Kami kalah di ketahanan, mereka lebih siap untuk main reli. Kami harus ebih berani dan konsisten di lapangan," ujar Hafiz seperti dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia. 

"Di Thailand, kondisi lapangannya membuat pola permainan kami berdua beda dengan pertandingan kali ini, maksudnya dari segi angin dan shuttlecock. Pada gim kedua, kami sudah mengubah permainan dari maksa adu depan jadi banyak mengarahkan bola ke belakang," ujar Gloria.

Mengevaluasi penampilan mereka, Hafiz/Gloria mengatakan bahwa mereka harus bisa tampil lebih konsisten, terutama dari segi ketahanan di lapangan.

(Baca juga: Denmark Open 2018 - Ricky/Debby Kalah, Jumlah Wakil Ganda Campuran Indonesia Berkurang)

"Harus lebih maksa untuk lebih tahan, kalau bisa tahan seperti tadi, ambil poinnya enak. Kalau sudah kuat, ngatur poinnya enak, kalau setengah-setengah agak susah," ujar Hafiz.

Indonesia telah mengirim satu wakil ke perempat final lewat pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang mengalahkan Mark Lamfuss/Marvin Emil Seidel (Jerman), dengan skor 21-17, 21-14.

Adapun tunggal putra, Tommy Sugiarto dihentikan unggulan keenam asal Korea, Son Wan Ho, lewat laga rubber game 21-13, 16-21, 9-21.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
28
64
2
Liverpool
28
64
3
Man City
28
63
4
Aston Villa
29
56
5
Tottenham
28
53
6
Man United
28
47
7
West Ham
29
44
8
Brighton
28
42
9
Wolves
28
41
10
Newcastle
28
40
Klub
D
P
1
Borneo
29
69
2
Persib
29
54
3
Bali United
29
49
4
Madura United
29
46
5
PSIS Semarang
29
46
6
Dewa United
30
44
7
Persik
29
43
8
Persis
29
41
9
Barito Putera
29
40
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
29
72
2
Barcelona
29
64
3
Girona
29
62
4
Athletic Club
29
56
5
Atlético Madrid
29
55
6
Real Sociedad
29
46
7
Real Betis
29
42
8
Valencia
28
40
9
Villarreal
29
38
10
Getafe
29
38
Klub
D
P
1
Inter
29
76
2
Milan
29
62
3
Juventus
29
59
4
Bologna
29
54
5
Roma
29
51
6
Atalanta
28
47
7
Napoli
29
45
8
Fiorentina
28
43
9
Lazio
29
43
10
Monza
29
42
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.