Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terombang-ambing di Eropa, Eks Bintang Timnas Kolombia Ini Akhirnya Pulang Kampung

By Verdi Hendrawan - Selasa, 30 Januari 2018 | 23:46 WIB
Aksi pemain bertahan tim nasional Kolombia, Juan Camilo Zuniga (kanan), saat berduel dengan bintang timnas Argentina, Lionel Messi, dalam laga perempat final Copa America 2015 di Estadio Sausalito, Vina del Mar, Cile, pada 26 Juni 2015.
JUAN BARRETO / AFP
Aksi pemain bertahan tim nasional Kolombia, Juan Camilo Zuniga (kanan), saat berduel dengan bintang timnas Argentina, Lionel Messi, dalam laga perempat final Copa America 2015 di Estadio Sausalito, Vina del Mar, Cile, pada 26 Juni 2015.

Eks bintang tim nasional Kolombia milik Napoli, Juan Camilo Zuniga, akhirnya pulang kampung ke klub masa kecilnya setelah teromang ambing berkarier di Eropa.

Juan Zuniga kini telah resmi dilepas Napoli dan kembali ke Atletico Nacional Medelin yang merupakan klub masa kecilnya.

"Berdasarkan permintaan dari manajemen Atletico Nacional, Juan Camilo Zuniga kembali bergabung dengan kontrak satu tahun dengan opsi memperpanjang masa pinjaman untuk menjadi bagian dari skuat Verdolaga yang dipimpin oleh pelatih asal Argentina, Jorge Almiron," ucap ofisial klub.

Zuniga telah membela tim utama Atletico Nacional sejak 2002 sebelum memutuskan hijrah ke Eropa bersama klub Liga Italia, Siena, pada 2008.

Setelah meraih kesuksesan pada musim pertama di Siena, Zuniga langsung membuat Napoli kepincut dan memboyongnya pada awal 2009-2010.

(Baca Juga: Resmi Gabung Manchester City, Aymeric Laporte Bisa Jadi Pembunuh Karier Pemain Ini)

Setelah empat musim menjadi salah satu andalan utama, nasib Zuniga di skuat Napoli mulai tidak menentu sejak awal 2013-2014.

Zuniga hanya dipercaya tampil 13 kali di Liga Italia dalam 2,5 musim sebelum dipinjamkan ke Bologna pada Januari 2016.

Gagal di Bologna, Zuniga kembali dipinjamkan Napoli ke Watford pada 2016-2017, tetapi performanya tidak kunjung membaik dan dikembalikan ke Napoli di akhir musim.

(Baca Juga: Rindu Itu Berat, Biarkan Gennaro Gattuso Menjawab)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Atlnacional.com.co

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X