Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Jumlah Personel Keamanan di Pembukaan Piala Presiden 2018

By Ferril Dennys Sitorus - Senin, 15 Januari 2018 | 14:11 WIB
Logo Piala Presiden 2018.
DOK LIGA-INDONESIA.ID
Logo Piala Presiden 2018.

Polrestabes Bandung menerjunkan 2.450 personel dalam mengamankan gelaran Piala Presiden 2018 yang dibuka di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung pada Selasa (16/1/2018).

"Kami sudah siapkan 2.450 personel untuk mengamankan semuanya. Termasuk dari setiap Polsek mengirimkan 20 personelnya," ujar Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Hendro Pandowo di Bandung, Senin (15/1/2018).

Hendro mengatakan, Presiden Joko Widodo akan menghadiri pembukaan Piala Presiden yang mempertandingkan Persib Bandung melawan Sriwijaya FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api itu.

Karena itu, aparat kepolisian dibantu pengamanan presiden akan menerapkan skema empat ring.

"Pengamanan dibagi ke dalam empat ring. Termasuk jalur pengamanan Presiden sejak turun di Bandara Husein Sastranegara hingga ke GBLA," kata dia.

Menurutnya, penerjunan ribuan personel tersebut bukan hanya untuk pembukaan, namun akan siaga hingga pertandingan di Bandung berakhir.

"Piala Presiden ini akan dihadiri oleh banyak massa, suporter dari berbagai daerah. Makanya kita siaga untuk mengamankan," kata dia.

Piala Presiden 2018 diikuti 20 tim yang dibagi dalam lima grup.

Pertandingan Grup A dilangsungkan di Bandung, beranggotakan Persib, Sriwijaya FC, PSM Makassar, dan PSMS.

Kemudian Grup B, digelar di Tenggarong, Kalimantan Timur, ada Mitra Kukar, Kalteng Putra, Martapura FC, dan Barito Putera.

Persebaya Surabaya, Madura United, Perseru Serui, dan PS TNI mengisi Grup C dan akan dilaksanakan pertandingannya di Surabaya.

Grup D mempertandingkan Persija Jakarta, PSPS Pekanbaru, Borneo FC, dan Bali United. Semua laga grup ini digelar di Bali.

Terakhir di Grup E, akan bertanding di Malang, Jawa Timur, yaitu Arema FC, Bhayangkara FC, PSIS Semarang, dan Persela Lamongan.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : Antara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X