Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sepak Takraw Asian Games 2018 - Peluang Tambah Medali Emas dan Goresan Sejarah

By Beri Bagja - Selasa, 28 Agustus 2018 | 06:31 WIB
Pemain sepak takraw putra Indonesia memberikan penghormatan kepada penonton saat pertandingan penyisihan tim beregu putra cabang olahraga sepak takraw Asian Games 2018 di GOR Ranau, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Senin (20/8/2018).
NOVA WAHYUDI/INASGOC
Pemain sepak takraw putra Indonesia memberikan penghormatan kepada penonton saat pertandingan penyisihan tim beregu putra cabang olahraga sepak takraw Asian Games 2018 di GOR Ranau, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Senin (20/8/2018).

Kontingen Indonesia berpeluang menambah koleksi medali Asian Games 2018 lewat cabang sepak takraw. Tim putra Indonesia sukses menembus babak final nomor regu.

Tim sepak takraw putra Indonesia akan menghadapi Malaysia pada duel perebutan medali emas nomor regu di Ranau Sport Hall, Palembang, Selasa (28/8/2018) pukul 10.00 WIB.

Nofrizal dkk melaju ke final setelah mengalahkan Korea Selatan 2-0 pada babak semifinal, Senin (27/8/2018).

Kepastian ini membuat kontingen Merah-Putih selangkah lagi menuju catatan bersejarah.

Indonesia menatap raihan medali emas pertama untuk cabang sepak takraw di Asian Games

Sebelumnya, prestasi terbaik skuat Merah-Putih di pesta olahraga multicabang terakbar Asia ini adalah merengkuh perunggu.

Kans Indonesia mencapai prestasi tertinggi didukung oleh tren performa yang memukau. 

(Baca juga: Kisah Inspiratif Si Kembar Lena dan Leni, dari Pemulung Sampah Hingga Raih Medali Asian Games)

Timnas sepak takraw nomor regu menyapu bersih tiga partai di Grup A dengan kemenangan, masing-masing atas Filipina 2-0, Pakistan 2-0, dan Singapura 2-0.

Pada semifinal lawan Korea Selatan, Indonesia menang dua set dengan skor masing-masing 21-19 dan 21-16.

Pada nomor lain di cabang sepak takraw, Indonesia juga masih akan bertanding di nomor quadrant putri dan quadrant putra di fase grup.


Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com, AsianGames2018.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.