Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-23 Bahrain Vs Timnas U-23 Uzbekistan - Skor Berakhir Imbang di Babak Pertama

By Muhammad Robbani - Senin, 30 April 2018 | 16:57 WIB
Suasana pertandingan matchday kedua PSSI Anniversary Cup 2018 antara timnas Uzbekistan Vs timnas Bahrain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (30/4/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan matchday kedua PSSI Anniversary Cup 2018 antara timnas Uzbekistan Vs timnas Bahrain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (30/4/2018).

Laga matchday kedua PSSI Anniversary Cup 2018 antara timnas Uzbekistan dan timnas Bahrain pada babak pertama berakhir imbang 1-1 di babak pertama. Laga ini digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (30/4/2018), pukul 16.00 WIB.

Bahrain sempat unggul terlebih dahulu, namun gagal mempertahankan keunggulan di akhir babak pertama.

Uzbekistan mendapat peluang awal lewat sundulan dari Amonov Azizbek yang menyambut tendangan bebas pada menit ke-9.

Mereka terus melancarkan serangan ke pertahanan timnas Bahrain, namun kerap putus ketika bola sudah memasuki kotak penalti.

(Baca juga: Jacksen F Tiago Tak Kaget Teco Bisa Sukses Bersama Persija)

Sementara Bahrain hanya sesekali melancarkan serangan, tetapi tak pernah benar-benar mengancam gawang lawan.

Timnas U-23 Bahrain mendapat hadiah penalti setelah Abdulaziz Almansoori dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-34.

Hashim Hashim, yang mengambil tendangan itu, sukses menjalankan tugasnya dengan baik dan menipu kiper timnas Uzbekistan Erghazhev Botirali.

Hanya, keunggulan ini cuma bertahan 10 menit.

(Baca Juga: Persija Tak Akan Ngotot di Piala Indonesia)

Timnas Uzbekistan membalas melalui gol yang dicetak oleh Amonov Azizbek yang sukses menyambut bola cut-back dari kiri pertahanan lawan pada menit ke-44.

Sampai wasit Yudi Nurcahya mengakhiri babak pertama, skor imbang 1-1 tetap bertahan.


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X