Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pesta Gol, Persib Tantang Arema di Babak 16 Besar Piala Indonesia 2018

By Nungki Nugroho - Senin, 11 Februari 2019 | 16:57 WIB
Persib Bandung sukses menang telak atas Persiwa Wamena dan berhak menantang Arema FC pada babak 16 besar Piala Indonesia 2018.
INSTAGRAM.COM
Persib Bandung sukses menang telak atas Persiwa Wamena dan berhak menantang Arema FC pada babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

BOLASPORT.COM - Pesta tujuh gol ke gawang Persiwa Wamena, Persib Bandung sukses memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Indonesia 2018 dan bakal berhadapan dengan Arema FC.

Persib Bandung mengunci satu tiket ke babak 16 besar Piala Indonesia 2018 setelah menang 7-0 atas Persiwa Wamena pada leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia yang dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (11/2/2019).

Pada leg pertama, Persib ditahan imbang 0-0 Persiwa di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (27/1/2019), dengan demikian agregat gol menjadi 7-0.

Tujuh gol Persib diciptakan oleh Ezechiel Ndouassel (16', 38', dan 55'), Srdan Lopicic (penalti 50'), Ezteban Vizcarra (64'), Beckham Putra Nugraha (79'), dan Ghozali Siregar (90').

Baca Juga : Persib Vs Persiwa - Maung Bandung Unggul 2-0 di Babak Pertama

Ezechiel N'Douassel membuka keunggulan Persib pada babak pertama lewat dua gol sundulan.

Gol pertama dicetak oleh Ezechiel N'Douassel pada menit ke-16 memanfaatkan tendangan penjuru dari Srdan Lopicic.

Sedangkan gol kedua juga tercipta dari skema tendangan pojok yang dilakukan oleh Supardi Nasir dan sukses dimanfaatkan dengan baik oleh Ezechiel N'Douassel pada menit ke-38.

Tak cukup dengan dua gol, Persib menambah keunggulan menjadi 3-0 melalui eksekusi penalti Srdan (Srdjan) Lopicic pada menit ke-50.

Baca Juga : Persib Vs Persiwa, Sama-sama Pakai Satu Striker, Ini Starter Kedua Tim

Striker Persib Bandung, Ezechiel Ndouassel di laga melawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Jakarta,
ramadityadomas
Striker Persib Bandung, Ezechiel Ndouassel di laga melawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Jakarta,

Sebelumnya, telah terjadi handball yang dilakukan oleh pemain Persiwa di kotak penalti sendiri.

Pada menit ke-55, Ezechiel N'Douassel akhirnya mencetak hat-trick pertamanya edisi 2019 bersama Persib.

Mengecoh beberapa pemain bertahan Persiwa, sepakan keras Ezechiel N'Douassel sukses membobol gawang Endang Subrata dan membuat Persib unggul 4-0.

Pada menit ke-59, Persib memasukkan pemain termuda, Beckham Putra Nugraha, untuk menggantikan Abdul Aziz.

Esteban Vizcarra menambah keunggulan Persib menjadi 5-0 pada menit ke-64.

Vizcarra kemudian digantikan oleh Ghozali Siregar pada menit ke-77.

Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha.
japrit
Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha.

Pada menit ke-79, Beckham sukses mencetak gol pertama bersama tim senior dan membuat Persib unggul 6-0.

Ghozali Siregar ikut memeriahkan pesta dengan mencetak gol ketujuh Persib pada menit ke-90

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Persib memastikan lolos ke babak 16 besar dengan kemenangan agregat 7-0 atas Persiwa.

Lampaui Persija

Kemenangan telak 7-0 Persib ini melampaui kehebatan Persija Jakarta.

Persija menang agregat 9-3 atas 757 Kepri Jaya.

Artinya, dengan mencetak 9 gol, tapi kebobolan 3 gol, Persija mendapatkan selisih 6 gol. 

Persija akan bertemu Tira-Persikabo pada babak 16 besar Piala Indonesia.

Berdasarkan jadwal, Persib akan menjadi tuan ruah saat menjamu Arema FC pada leg pertama babak 16 Piala Indonesia tanggal 15 Februari 2019. 

Persib bertandang ke markas Arema FC pada leg kedua babak 16 Piala Indonesia tanggal 24 Februari 2019.

Sedangkan Persija bertandang ke markas Tira-Persikabo pada leg pertama babak 16 Piala Indonesia tanggal 15 Februari 2019 sebelum menjadi tuan rumah pada 24 Februari 2019. 

SUSUNAN PEMAIN

Persib (4-3-3): I Made Wirawan; Ardi Idrus, Bojan Malisic, Indra Mustafa, Supardi ©; Abdul Aziz (Beckham Putra Nugraha 59'), Srdan Lopicic, Kim Kurniawan; Esteban Vizcarra (Ghozali Siregar 77'), Ezechiel N’Douassel, Febri Hariyadi

Pelatih: Miljan Radovic

Persiwa (4-5-1): Endang Subrata; Abdul Gafur, Jojo, Muhamad Erwin, Ridwan Abdullah; Arfan Arywijaya, Fabio Marko, Munawir Basri, Reynaldy Junior, Sedek Sanaky; Syamsul Bahri

Pelatih: Winaryo

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.