Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Klasemen Liga Italia - Milan Mengancam, Atalanta Kukuh di Zona Champions

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 12 Mei 2019 | 04:21 WIB
Pemain Atalanta merayakan kemenangan mereka atas Genoa pada pertandingan pekan ke-36 Liga Italia 2018-2019 di Stadion Mapei, 11 Mei 2019.
TWITTER.COM/@OPTAPAOLO
Pemain Atalanta merayakan kemenangan mereka atas Genoa pada pertandingan pekan ke-36 Liga Italia 2018-2019 di Stadion Mapei, 11 Mei 2019.

BOLASPORT.COM - Atalanta, Lazio, dan AC Milan kompak meraih kemenangan. Susunan penghuni zona Eropa dalam klasemen Liga Italia berubah.

Tiga pertandingan digelar pada hari pertama pekan ke-36 Liga Italia 2018-2019, tepatnya pada Sabtu (11/5/2019) waktu setempat.

Tiga tim perebut zona Eropa tampil dalam laga-laga tersebut, yakni Atalanta, AC Milan, dan Lazio.

Atalanta tampil terlebih dahulu saat menjamu Genoa di Stadion Mapei.

Tampil tanpa diperkuat gelandang andalan, Papu Gomez, Atalanta masih terlalu tangguh bagi kesebelasan tamu.

Baca Juga : Disebut Hengkang dari Juventus, Massimiliano Allegri: Itu Menggelikan

Dua gol La Dea yang dicetak Musa Barrow dan Timothy Castagne hanya dapat dibalas Genoa lewat Goran Pandev pada pengujung laga.

Tambahan tiga poin ini membuat Atalanta meneruskan tren positif mereka dengan tak pernah kalah dalam 11 pertandingan beruntun.

Kemenangan juga mengukuhkan posisi Atalanta di posisi empat besar.

Bertengger di peringkat ketiga, mereka hanya perlu empat poin di dua laga sisa untuk mengunci tiket lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca Juga : Chievo Verona Degradasi, Maskotnya Pensiun karena Tak Mau Mencuri Uang

Poin penuh juga diraup oleh Lazio saat melawat ke markas Cagliari. Sama seperti Atalanta, Lazio menang dengan skor 2-1.

Lesakan Luis Alberto dan Joaquin Correa membawa Biancoceleste menjaga asa mereka untuk masuk ke zona kompetisi Eropa.

Lazio juga naik satu setrip ke posisi tujuh. Mereka mengoleksi 58 poin dan tertinggal satu poin dari AS Roma yang belum bertanding.

Baca Juga : Hasil Liga Italia - Terus Dibombardir, AC Milan Tetap Petik Kemenangan

Hasil gemilang juga didapat oleh AC Milan. Rossoneri menyabet kemenangan tipis atas Fiorentina.

Kemenangan ini membuat AC Milan menjaga kans mereka merangsek ke posisi empat besar untuk merebut tiket ke Liga Champions musim depan.

Rossoneri kini menghuni tempat kelima dengan raihan 62 poin.

Mereka tertinggal 3 poin dari Atalanta yang berada di posisi ke-3 dan 1 poin dari Inter Milan, yang belum bertanding.

Hasil Liga Italia Pekan ke-36

Atalanta 2-1 Genoa (Musa Barrow 46', Timothy Castagne 53'; Goran Pandev 89')

Cagliari 1-2 Lazio (Leonardo Pavoletti 90+1'; Luis Alberto 31', Joaquin Correa 53')

Fiorentina 0-1 AC Milan (-; Hakan Calhanoglu 35')

Baca Juga : Jadwal Liga Italia Pekan ke-36 - Big Match AS Roma vs Juventus

Klasemen Liga Italia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
28
64
2
Liverpool
28
64
3
Man City
28
63
4
Aston Villa
29
56
5
Tottenham
28
53
6
Man United
28
47
7
West Ham
29
44
8
Brighton
28
42
9
Wolves
28
41
10
Newcastle
28
40
Klub
D
P
1
Borneo
29
69
2
Persib
29
54
3
Bali United
29
49
4
Madura United
29
46
5
PSIS Semarang
29
46
6
Dewa United
30
44
7
Persik
29
43
8
Persis
29
41
9
Barito Putera
29
40
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
29
72
2
Barcelona
29
64
3
Girona
29
62
4
Athletic Club
29
56
5
Atlético Madrid
29
55
6
Real Sociedad
29
46
7
Real Betis
29
42
8
Valencia
28
40
9
Villarreal
29
38
10
Getafe
29
38
Klub
D
P
1
Inter
29
76
2
Milan
29
62
3
Juventus
29
59
4
Bologna
29
54
5
Roma
29
51
6
Atalanta
28
47
7
Napoli
29
45
8
Fiorentina
28
43
9
Lazio
29
43
10
Monza
29
42
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.