Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Meski Menang, Hamilton Sebut F1 GP Monaco sebagai Balapan Tersulit

By Agung Kurniawan - Senin, 27 Mei 2019 | 09:37 WIB
Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton melakukan selebrasi usai memenangi F1 Monako 2019, Minggu (26/5/2019)
twitter.com/MercedesAMGF1
Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton melakukan selebrasi usai memenangi F1 Monako 2019, Minggu (26/5/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap tim Mercedes, Lewis Hamilton, memberikan komentarnya usai memenangi seri Formula 1 (F1) Monako 2019.

Lewis Hamilton kembali menjejakkan kakinya di podium kemenangan seusai finis di urutan pertama pada balapan GP Monaco 2019.

Pembalap asal Inggris tersebut berhasil mengatasi tekanan yang diberikan oleh para pembalap di belakangnya.

Kendati berhasil meraih kemenangan pada balapan keenam F1 musim ini tersebut, Hamilton mengaku jika balapan yang dilakoninya pada Minggu (26/5/2019) itu tidak berjalan mudah.

Baca Juga: Gelandang Chelsea Berlari Lebih Jauh dari Jakarta-Bandung

Lebih jauh lagi, pembalap yang kini berusia 34 itu menyebut jika balapan di Circuit de Monaco tersebut merupakan salah satu balapan tersulit dalam kariernya.

"Hari ini adalah salah satu balapan tersulit dalam karier saya, dan itu sangat hebat," ucap Lewis Hamilton dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim Mercedes.

Peraih lima kali gelar juara dunia F1 ini bahkan sempat pesimis jika dia tidak akan bisa menyelesaikan lomba dengan hasil maksimal.

Sepanjang balapan, Lewis Hamilton terlibat duel-duel sengit dengan para pembalap lain yang kemungkinan besar akan membuatnya crash atau gagal finis.

"Dengan sisa 20 putaran lagi saya pikir tidak mungkin bagi saya untuk berhasil sampai akhir balapan. Saya pikir saya akan mengalami crash," ujar Hamilton.

"Saya juga merasa jika saya telah berjuang dengan mobil saya. Sama sekali tidak ada yang tersisa dengan ban mobilnya dan sangat sulit untuk menjaga performa mobil untuk tetap berada di jalurnya," kata Hamilton.

Baca Juga: 4 Pesepak Bola Legendaris yang Gantung Sepatu pada Musim 2018-2019

Hasil ini membuat Hamilton kian kokoh di puncak klasemen pembalap Formula 1 musim ini dengan meninggalkan rekan satu timnya yaitu Valtteri Bottas di urutan kedua.

Kini, Lewis Hamilton telah mengumpulkan total 137 poin atau terpaut 17 poin dari Bottas.

Setelah menyambangi Monaco, seri F1 berikutnya akan digelar di Circuit Gilles Villeneuve, Kanada pada 7-10 Juni 2019 mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkinkah impian Buffon setelah pensiun akan terwujud? . #buffon #italia #gianluigibuffon #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : mercedesamgf1.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.