Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liverpool Terancam Tanpa Salah dan Mane pada Awal Musim 2019-2020

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 22 Juni 2019 | 14:30 WIB
Sadio Mane dan Mohamed Salah
TWITTER.COM/OFFICIALFPL
Sadio Mane dan Mohamed Salah

BOLASPORT.COM - Liverpool diprediksi tidak akan diperkuat Mohamed Salah dan Sadio Mane pada awal bergulirnya Liga Inggris musim 2019-2020.

Mohamed Salah dan Sadio Mane menjadi dua pemain penting Liverpool pada musim 2018-2019.

Keduanya sukses menyabet penghargaan Sepatu Emas Liga Inggris berkat torehan 22 gol dalam semusim.

Selain Salah dan Mane, Pierre-Emerick Aubameyang juga turut memperoleh penghargaan tersebut.

 Baca Juga: 3 Poin Utama Pertemuan Perdana Sarri dengan Ronaldo

Namun jelang dimulainya Liga Inggris musim depan, The Reds harus bersiap kehilangan kedua pemain tersebut.

Pasalnya, baik Salah maupun Mane saat ini tengah berfokus membela timnas mereka masing-masing dalam ajang Piala Afrika 2019.

Salah bakal membela timnas Mesir yang mendapat jatah menjadi tuan rumah pada tahun ini, sementara Mane membela timnas Senegal.

Kedua pemain akan tampil habis-habisan demi mengantarkan negara mereka menjadi juara setelah tampil impresif di level klub.

Baca Juga: Tolak Bayern, Kode Incaran Guardiola Merapat ke Manchester City?

Dilansir BolaSport.com dari GOAL, baik Salah maupun Mane diprediksi bisa saja tidak akan mengikuti pertandingan awal Liga Inggris musim depan.

Hal ini diungkapkan oleh mantan pemain Arsenal dan timnas Kamerun, Lauren.

"Apa pun yang terjadi, Liverpool akan memulai musim baru tanpa Salah dan Mane karena mereka membutuhkan waktu untuk istirahat," kata Lauren.

"Para pemain akan kelelahan secara mental dan fisik, maka butuh beberapa minggu untuk pulih sebelum memulai musim baru."

Baca Juga: Hummels Tolak Gabung Man United karena 'Cuma' Main di Liga Europa

"Jika Salah dan Mane tidak mendapatkan waktu istirahat yang cukup, masalah akan muncul baik bagi pemain maupun Liverpool," ujar Lauren menambahkan.

Piala Afrika baru akan berakhir pada tanggal 19 Juli - andai kedua pemain tersebut berhasil mengantarkan negaranya masuk ke final.

Sementara Liga Inggris akan bergulir pada tanggal 9 Agustus dengan pertandingan Liverpool melawan Norwich City sebagai laga pembuka.

Bahkan, baik Salah maupun Mane dapat melewatkan pertandingan antara Liverpool dan Manchester City dalam ajang Community Shield pada Minggu (4/8/2019) atau Senin (5/8/2019) dini hari WIB.

Kebugaran dan stamina menjadi faktor kedua pemain apabila diturunkan pada pertandingan The Reds pada awal musim 2019-2020.


Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : Goal.com/en, BWIN

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.