Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Marc Marquez Sebut Kemenangan di Jerman Kali Ini Diraih dengan Mudah

By Doddy Wiratama - Senin, 8 Juli 2019 | 08:00 WIB
Selebrasi Marc Marquez (Repsol Honda) usai memastikan kemenangan kesepuluh yang diraihnya pada GP Jerman, Minggu (7/7/2019)
TWITTER.COM/BOX_REPSOL
Selebrasi Marc Marquez (Repsol Honda) usai memastikan kemenangan kesepuluh yang diraihnya pada GP Jerman, Minggu (7/7/2019)

BOLASPORT.COM - Sekali lagi Marc Marquez sukses menunjukkan penampilan dominan kala tampil pada MotoGP Jerman 2019, Minggu (7/7/2019)

Start dari pole position, Marc Marquez langsung tampil melesat dan hanya butuh beberapa lap untuk meninggalkan lawan-lawannya jauh di belakang.

Setelah melewati 30 putaran di Sachsenring, pembalap Repsol Honda itu berhasil melintasi garis finis sebagai pemenang dengan catatan waktu 41 menit 8,276 detik.

Marc Marquez unggul 4,587 detik dari Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) yang finis sebagai runner up GP Jerman 2019.

Dengan kemenangan ini, maka Marc Marquez sukses menggenapi torehan sempurna selalu menang di GP Jerman dalam sepuluh tahun terakhir.

Rekor Marquez di Jerman dimulai kala memenangi kelas 125cc pada tahun debutnya pada musim 2010.

Setelah naik kelas ke Moto2, The Baby Alien melanjutkan dominasinya di Sachsenring dengan memenangi edisi 2011 dan 2012.

Marc Marquez pun menjadi pelanggan setia podium puncak GP Jerman setelah berhasil menang pada edisi 2013 hingga 2019 kala tampil di kelas premier.

Baca Juga: 10 Tahun, 10 Pole Position, 10 Kali Juara, Marc Marquez Kaisarnya Sachsenring

Terkait hasil balapan GP Jerman 2019, Marc Marquez menyebut kemenangannya kali ini diraih dengan cara yang mudah dibanding musim lalu.

"Ini tidak tepat untuk dikatakan, tetapi tahun ini terasa lebih mudah dibanding musim lalu. Lihat saja perbedaannya," ujar Marquez dikutip BolaSport.com dari tuttomotoriweb.

"Balapan menjadi lebih mudah ketika Alex Rins (Suzuki Ecstar) terjatuh. Ini akhir pekan yang solid bagi kami dan seluruh tim bisa pergi berlibur dengan tenang," tuturnya melanjutkan.

Kemenangan GP Jerman 2019 ini juga membuat Marquez makin kokoh di puncak klasemen kejuaraan dunia MotoGP 2019 dengan torehan 185 poin dari sembilan balapan.

Pembalap Spanyol itu unggul jauh 58 poin dari Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) yang bertengger di peringkat kedua.

"Saya harus menang dan Dovizioso setidaknya finis ketiga atau lebih buruk agar saya bisa berlibur dengan keunggulan 50 poin," tutur pria 26 tahun ini.

"Namun sekarang kami unggul 58 poin dan itu bagus. Kini saatnya untuk istirahat dan memikirkan apa yang harus dilakukan pada separuh musim kedua nanti," ucap Marc Marquez memungkasi. 

Baca Juga: Valentino Rossi Kembali Dibikin Bingung dengan Performa Motor Yamaha

Setelah menuntaskan seri di Jerman, para pembalap MotoGP bakal memiliki waktu jeda yang cukup lama sebelum tampil pada seri kesepuluh di Republik Ceska.

GP Republik Ceska 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Automotodrom Brno pada 2-4 Agustus 2019.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : tuttomotoriweb.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
33
74
2
Liverpool
33
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
32
55
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
32
47
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.