Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah Inter Milan, Erick Thohir Kini Buka Peluang Untuk Persis Solo

By Nungki Nugroho - Minggu, 22 September 2019 | 15:30 WIB
Erick Thohir bersama pendiri PT Persis Solo Saestu (PSS), Her Suprabu, saat meninjau ruang ganti pemain Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, 21 September 2019.
RYANTONO PUJI/TRIBUN SOLO
Erick Thohir bersama pendiri PT Persis Solo Saestu (PSS), Her Suprabu, saat meninjau ruang ganti pemain Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, 21 September 2019.

BOLASPORT.COM - Eks Presiden Inter Milan, Erick Thohir mengaku tertarik untuk berinvestasi untuk kontestan Liga 2 2019, Persis Solo.

Erick Thohir menggelar pertemuan tertutup dengan Pendiri PT Persis Solo Saestu (PSS), Her Suprabu, dan Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo di Lodji Gandrung, Sabtu (21/9/2019).

Selain itu, Ketua Panitia Pelaksana Asian Games (INASGOC) 2018 itu juga meninjau Stadion Manahan, yang masih dalam tahap renovasi.

Dalam kunjungannya ke Stadion Manahan, Erick Thohir ditemani langsung Her Suprabu, sehingga memunculkan spekulasi bahwa dia akan berinvestasi untuk Laskar Sambernyawa.

Sebab saat ini, PT PSS yang dimiliki oleh Sigit Haryo Wibisono (SHW), yang merupakan pemegang mayoritas saham PT Syahdana Property Nusantara (SPN) sebesar 70 persen.

Baca Juga: Tusuk Wasit, Okto Maniani Diskors Enam Bulan Oleh Komdis PSSI

Baca Juga: Gelandang Madura United Bertekad Ulangi Kejayaan saat Jumpa Persela

Apalagi, tersiar kabar Persis Solo akan dibeli oleh sejumlah pihak, di antaranya sudah muncul pengusaha minyak dan gas (migas), Vijaya Fitriyasa.

Saat disinggung spekulasi bakal menjadi salah satu investor Persis Solo, Erick Thohir mengaku masih melakukan penjajakan dengan PT PSS.

Erick Thohir pun belum menjawab tegas terkait rencana menjadi investor Persis Solo.

"Masih penjajakan, saya bertemu Mas Heru dan Pak Wali Kota Rudy niatnya membantu, tidak ada maksud menggurui," kata Erick dikutip BolaSport.com dari Tribun Solo.

"Apa yang saya alami di dunia internasional bisa jadi kontribusi baik untuk Solo," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Kalah Lagi, Persis Solo Kian Terancam Merosot dari Empat Besar

Tampilan Stadion Manahan, Solo, yang saat ini sedang dalam tahap renovasi, pada 16 Agustus 2019.
ADI SURYA/TRIBUN SOLO
Tampilan Stadion Manahan, Solo, yang saat ini sedang dalam tahap renovasi, pada 16 Agustus 2019.

Baca Juga: Liga Thailand 2019 Terbaru, Yanto Basna Rasakan Drama Lima Gol

Menurut Erick, masyarakat Solo memiliki mimpi klub kebanggaan mereka ini bisa menjadi juara lagi.

Sebagaimana sejarah mencatat sebelum kemerdekaan Indonesia, Persis Solo pernah tujuh kali juara pada kompetisi perserikatan.

"Saya rasa mimpi masyarakat Solo ingin Persis juara lagi sah-sah saja," ucap Erick.

Ia sedikit menyentil terkait tips membangun tim sebagaimana yang diterapkannya ketika mengelola Oxford United dan Inter Milan.

"Sebenarnya klub itu diberi kesempatan dipercaya fan dan masyarakat," tuturnya mengakhiri.

Baca Juga: Eks Pilar Manchester United Jadi Penyelamat pada Liga Super China 2019

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Penjajakan, Eks Presiden Inter Milan Erick Thohir Beri Sinyal Jadi Investor Persis Solo Ganti SHW?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Estu Santoso
Sumber : Tribun Solo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.