Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

KALEIDOSKOP 2019: Marcus/Kevin Panen Gelar Sepanjang Tahun Ini

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 15 Desember 2019 | 08:00 WIB
Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada ajang BWF World Tour Finals 2019
BADMINTON INDONESIA
Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada ajang BWF World Tour Finals 2019

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, menutup kalender kompetisi tahun 2019 dengan menjadi semifinalis BWF World Tour Finals 2019.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tersisih dari BWF World Tour Finals 2019 setelah gagal memenangi laga semifinal.

Marcus/Kevin kalah dari Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) setelah bermain rubber game dengan skor 11-21, 21-15, 10-21 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019).

Baca Juga: Rekap BWF World Tour Finals 2019 - Dua Wakil Indonesia ke Final

Laga tersebut pun menjadi laga penutup kiprah Marcus/Kevin sepanjang tahun 2019.

Meski gagal ke final dan meraih gelar juara BWF World Tour Finals 2019, rekam jejak duet berjulukan Minions itu tetap patut dipuji.

Sepanjang tahun ini, Marcus/Kevin sukses meraih delapan gelar pada turnamen yang mereka ikuti.

Imbasnya, Minions pun awet di posisi teratas peringkat dunia BWF.

Berikut rangkuman BolaSport.com terhadap pencapaian Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada kalender kompetisi 2019.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Endo/Watanabe Tetap Nilai Marcus/Kevin yang Terbaik

Januari 2019

Marcus/Kevin memulai perjalanan mereka pada kalender kompetisi BWF 2019 dengan turun pada turnamen Malaysia Masters, 15-20 Januari lalu.

Hasilnya, mereka naik ke podium kampiun usai mengalahkan wakil tuan rumah, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 21-15, 21-16.

Hanya berlangsung sepekan, Marcus/Kevin berlaga pada Indonesia Masters 2019.

Gelar kedua pun berhasil diamankan setelah memenangi derbi Merah Putih kontra senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 21-17, 21-11, di Istora Senayan, Jakarta.

Februari 2019

Tak ada turnamen yang diikuti Marcus/Kevin pada bulan ini.

Minions menghabiskan waktu pada bulan Februari dengan berlatih guna mempersiapkan diri menghadapi turnamen bulu tangkis tertua di dunia, All England Open.

Maret 2019

Pasca-rehat satu bulan dari turnamen, Marcus/Kevin tampil pada All England Open 2019 dengan status mentereng.

Selain sebagai pasangan ganda putra nomor satu dunia, Minions juga datang ke Birmingham Arena dengan predikat juara bertahan.

Marcus/Kevin pun memiliki ambisi membukukan hat-trick juara setelah naik podium kampiun pada tahun 2017 dan 2018.

Namun, langkah mereka langsung terhenti pada babak pertama.

Marcus/Kevin kalah 19-21, 22-20, 17-21 dari wakil China, Liu Cheng/Zhang Nan.

April 2019

Marcus/Kevin melanjutkan perjalanan pada tahun ini dengan tampil pada Malaysia Open 2019.

Mereka melaju hingga perempat final dan bertemu sesama wakil Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Rian yang memberi perlawanan sengit berhasil menundukkan Marcus/Kevin dengan skor 21-23, 21-19, 18-21.

Minions pun tersisih pada putaran delapan besar.

Hanya jeda sepekan, Marcus/Kevin turun pada Singapore Open 2019.

Kali ini, mereka melangkah hingga ke babak semifinal.

Kiprah Marcus/Kevin berakhir setelah ditundukkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dengan skor 21-13, 10-21, 19-21 pada turnamen BWF World Tour Super 500 itu.

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, di podium runner-up Kejuaraan Asia 2019 di Wuhan Sports Center Gymnasium, Minggu (29/4/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, di podium runner-up Kejuaraan Asia 2019 di Wuhan Sports Center Gymnasium, Minggu (29/4/2019).

Marcus/Kevin kembali unjuk gigi pada Kejuaraan Asia 2019 yang berlangsung 23-28 April lalu.

Kali ini, Minions mampu melaju ke babak final dan bertemu Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Akan tetapi, mimpi Marcus/Kevin untuk membawa pulang gelar juara Asia kembali gagal terwujud lantaran dikalahkan Endo/Watanabe dengan skor 18-21, 3-21.

Mei 2019

Marcus/Kevin turut serta ke Piala Sudirman 2019 yang merupakan pertandingan beregu antar negara.

Mereka memulai kiprah dengan kemenangan 21-9, 21-18 atas Marcus Ellis/Chris Langdridge.

Marcus/Kevin kembali menyumbang poin saat Indonesia bertanding melawan Taiwan.

Minions menang 17 atas Lee Yang/Wang Chi-Lin dengan skor 21-17, 21-17.

Pada perjumpaan melawan tim Jepang, Marcus/Kevin kembali menjadi andalan skuad Merah Putih dan sukses menekuk Kamura/Sonoda dengan skor 21-14, 21-18.

Juni 2019

Seperti pada bulan Februari, bulan Juni juga menjadi bulan rehat berkompetisi untuk Marcus/Kevin.

Minions menghabiskan waktu pada bulan ini dengan menjalani latihan rutin di hall pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur.

Juli 2019

Marcus/Kevin menandai comeback mereka ke sebuah kompetisi pada Indonesia Open 2019.

Kembali berlaga di depan warga sendiri, Marcus/Kevin tak menyia-nyiakan kesempatan untuk tampil optimal.

Sama persis dengan Indonesia Masters 2019, Minions melaju ke final dan menjumpai pasangan senior, Ahsan/Hendra.

Lagi-lagi, Marcus/Kevin membuktikan bahwa mereka masih terlalu tangguh bagi pasangan berjulukan The Daddies tersebut.

Marcus/Kevin menang dengan skor 21-19, 21-16 untuk menjadi juara.

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bereaksi setelah memastikan diri menjadi juara Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bereaksi setelah memastikan diri menjadi juara Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019).

Dominasi Indonesia pada nomor ganda putra terulang pada Japan Open 2019 sepekan usai Indonesia Open 2019.

Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra bertemu untuk kali ketiga sepanjang tahun ini.

Hebatnya, ketiga derbi itu selalu terjadi pada partai puncak, termasuk pada Japan Open 2019.

Dominasi Marcus/Kevin atas Ahsan/Hendra terus berlanjut berkat kemenangan pada laga final dengan skor 21-18, 23-21.

Agustus 2019

Jadwal padat membuntuti Minions pada akhir Juli dan Agustus.

Usai naik ke podium kampiun Japan Open 2019, Marcus/Kevin langsung mengikuti Thailand Open 2019.

Namun, Marcus/Kevin gagal melanjutkan kiprah impresif tersebut.

Mereka kalah dengan skor 17-21, 21-19, 14-21 dari Endo/Watanabe pada laga 8 besar alias perempat final.

Bulan Agustus 2019 juga menandai turnamen penting pada kalender kompetisi tahun ini, yaitu Kejuaraan Dunia 2019.

Marcus/Kevin datang sebagai unggulan pertama dan mendapat bye pada babak kesatu.

Akan tetapi, kiprah Minions tak panjang.

Di luar dugaan, mereka kalah dengan skor 21-16, 14-21, 21-23 dari pasangan non-unggulan asal Korea Selatan, Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae, pada babak kedua.

September 2019

Marcus/Kevin baru bisa membayar tuntas kegagalan mereka pada Kejuaraan Dunia 2019 pada turnamen China Open 2019 yang berlangsung pada bulan September

Melewati babak pertama, Minions sukses melakukan revans atas Choi/Seo pada fase 16 besar alias babak kedua.

Langkah Marcus/Kevin lalu tak terbendung hingga babak final.

China Open 2019 bahkan menjadi turnamen keempat yang menjadi saksi derbi Merah Putih antara Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra.

Dua pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berpose bersama di podium kampiun China Open 2019.
BADMINTON INDONESIA
Dua pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berpose bersama di podium kampiun China Open 2019.

Seperti tiga turnamen sebelumnya, Marcus/Kevin kembali menunjukkan dominasi mereka atas Ahsan/Hendra dan menang dengan skor 21-18, 17-21, 21-15.

Perjalanan Marcus/Kevin berlanjut ke Korea Open 2019.

Namun, kali ini mereka tersisih pada perempat final setelah melakoni derbi Merah Putih kontra Fajar/Rian.

Marcus/Kevin kalah dengan skor 20-22, 17-21.

Oktober 2019

Marcus/Kevin masih menggebrak pada bulan Oktober 2019, saat menghadapi dua turnamen di benua Eropa.

Pada Denmark Open 2019, Minions lagi-lagi bentrok dengan Ahsan/Hendra pada partai final.

Untuk kali kelima, Marcus/Kevin meraih kemenangan atas sang senior, kali ini dengan skor 21-14, 21-13.

Perjalanan Marcus/Kevin lalu berlanjut ke French Open 2019.

Langkah Marcus/Kevin untuk menjadi juara belum tertandingi.

Mereka meraih titel kampiun usai menang 21-18, 21-16 atas pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

November 2019

Marcus/Kevin membuka bulan November dengan trofi juara Fuzhou China Open 2019 usai menang atas Kamura/Sonoda pada laga puncak.

Kali ini, Minions mengatasi wakil Negeri Sakura tersebut dengan skor 21-17, 21-9.

Sayang, catatan tersebut justru tak berlanjut pada Hong Kong Open 2019.

Sekali lagi, mereka kalah dari Endo/Watanabe yang ditemui pada babak perempat final.

Minions keok dengan skor 21-16, 14-21, 20-22.

Desember 2019

Pencapaian sepanjang tahun 2019 mengantar Marcus/Kevin lolos ke BWF World Tour Finals 2019.

Mereka tergabung di Grup A bersama Li Junhui/Liu Yuchen (China), serta dua pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Marcus/Kevin menang atas Li/Liu pada pertandingan pertama, tetapi tersandung oleh Endo/Watanabe pada laga kedua.

Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo beraksi saat menghadapi Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe pada semifinal BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo beraksi saat menghadapi Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe pada semifinal BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019).

Mereka akhirnya lolos ke semifinal berkat kemenangan 21-16, 21-17 atas Kamura/Sonoda pada laga terakhir.

Marcus/Kevin dan Endo/Watanabe pun kembali bertemu pada babak semifinal setelah menghadapi undian ulang.

Lagi-lagi, Endo/Watanabe menjadi mimpi buruk bagi Marcus/Kevin.

Minions kalah dengan skor 11-21, 21-15, 10-21 dan mengakhiri musim 2019 dengan total delapan gelar.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Lazio
33
52
7
Atalanta
31
51
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.