Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

ON THIS DAY - Hisap Rokok, Legenda Pelita Jaya Menggila di Final Piala Dunia

By Ade Jayadireja - Kamis, 25 Juni 2020 | 17:50 WIB
Legenda timnas Argentina, Mario Kempes, merayakan gol ke gawang Belanda padafinal Piala Dunia 1978.
TWITTER.COM/LARRYBIRDBOSTON
Legenda timnas Argentina, Mario Kempes, merayakan gol ke gawang Belanda padafinal Piala Dunia 1978.

BOLASPORT.COM - Ada peran besar Mario Kempes di balik keberhasilan timnas Argentina dalam meraih gelar juara Piala Dunia 1978.

Hari ini 42 tahun yang lalu, 25 Juni 1978, menjadi momen bersejarah bagi timnas Argentina.

Pada tanggal tersebut, mereka memastikan diri sebagai juara dunia setelah mengalahkan timnas Belanda 3-1 dalam partai final di kandang sendiri, Estadio Monumental, Buenos Aires.

Mario Kempes jadi aktor utama kesuksesan Tim Tango lewat kontribusi dua gol.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Bekuk Hendra/Pramudya, Fajar/Yeremia Jaga Kans Juara

Striker yang pernah membela Pelita Jaya di Liga Indonesia itu membuka keunggulan tim tuan rumah pada menit ke-38 dengan tembakan sambil menjatuhkan diri.

Memasuki menit ke-82, kedudukan jadi imbang 1-1 setelah sundulan Dick Nanninga gagal dibendung kiper Argentina, Ubaldo Fillol.

Skor imbang bertahan hingga 90 menit sehigga pertandingan harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Nah, di sinilah Kempes menjelma sebagai pahlawan Argentina.

Kempes membawa Albicelsete kembali unggul berkat golnya pada menit ke-105.

Gol sang legenda diwarnai oleh aksi individu melewati tiga pemain Belanda, termasuk kiper.

Baca Juga: Winger Bali United Ini Bisa Bantu Biaya Sekolah Tetangganya

Kemenangan Argentina semakin lengkap dengan gol penutup dari Ricardo Daniel Bertoni pada menit ke-115.

Brace Kempes dan satu gol dari Bertoni berujung pada titel Piala Dunia pertama bagi timnas Argentina.

Sebelumnya, prestasi terbaik mereka adalah menjadi runner-up pada 1930 atau edisi pertama pesta sepak bola sejagat.

Ada satu fakta unik di balik kebehasilan Argentina dalam merengkuh gelar juara dunia.

Para pemain, termasuk Kempes, menghisap rokok guna meredakan ketegangan.

"Tidak banyak, mungkin 10 sampai 12 batang per hari," kata Kempes seperti dikutip BolaSport.com dari FourFourTwo.

"Sebagai bentuk kepercayaan terhadap takhayul, kami berbagi rokok dengan Hector Baley (Kiper ketiga Argentina) di dalam bus saat perjalanan menuju stadion," ujar Kempes menambahkan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.