Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gaji Dipotong 50 Persen, Staf Pelatih Arema FC Tetap Terima dengan Bangga

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 3 Juli 2020 | 06:45 WIB
Pelatih kiper Arema FC, Felipe Americo menerapkan protokol kesehatan sebelum menjalani latihan gabungan bersama kiper-kiper.
SUCI RAHAYU/KOMPAS
Pelatih kiper Arema FC, Felipe Americo menerapkan protokol kesehatan sebelum menjalani latihan gabungan bersama kiper-kiper.

BOLASPORT.COM - Staf pelatih Arema FC, Charis Yulianto dan Felipo Americo, mengaku ikhlas menerima pemotongan gaji sebesar 50 persen dari nilai kontrak.

PSSI telah mengeluarkan surat keputusan nomor SKEP/53/VI/2020 tentang Kelanjutan Kompetisi dalam Keadaan Luar Biasa Tahun 2020.

Dalam surat itu tertuang keputusan untuk melanjutkan Liga 1 2020 yang akan kembali bergulir mulai Oktober 2020.

PSSI juga mengabulkan renegosiasi kontrak yang sempat diusulkan klub.

Klub Liga 1 2020 berhak mengurangi gaji pemain dan pelatih sampai 50 persen dan Liga 2 di kisaran 60 persen dari total nilai kontrak.

Baca Juga: Jelang Lanjutan Liga 1, Arema FC Latihan Perdana 15 Juli Mendatang

Menanggapi hal itu, Charis Yulianto, asisten pelatih Arema FC, menyambut baik keputusan tersebut mengingat kondisi Singo Edan kini tengah dalam kesulitan.

"Demi kebaikan tim dan semuanya, saya tidak ada masalah. Saya dan tim pelatih berharap pemain tetap loyal bersama Arema FC," kata Charis Yulianto dikutip Bolasport.com dari Surya Malang.

Senada dengan Charis, pelatih kiper Arema FC, Felipe Americo, memahami betul kondisi klub semenjak Liga 1 diliburkan karena pandemi COVID-19.

Pelatih asal Brasil itu mengaku akan tetap loyal kepada Arema FC untuk melatih Kurniawan Kartika Ajie dkk.

Baca Juga: Kiper Arema FC Ditempa Mental Sebelum Latihan Bersama TIm Utama

"Saya mengetahui kondisi yang terjadi dan saya menerima serta ingin tetap membantu klub ini. Saya mau tetap di sini," ujar Felipe Americo.

"Arema FC menerima saya dengan tangan terbuka. Mereka mendatangkan saya jauh-jauh dari Brasil."

"Tentu saya ingin memberikan yang terbaik untuk Arema FC. Saya tidak bisa meninggalkan mereka. Apalagi, saya memiliki komitmen dengan penjaga gawang yang nilainya lebih dari uang," jelasnya.

Arema FC berencana menggelar latihan resmi bersama pada Rabu (15/7/2020) sesuai dengan usulan tim pelatih.

Tentunya seluruh akivitas tim akan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Surya Malang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.