Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jawaban Sergio van Dijk Saat Disuruh Menilai Skuat Persib Sekarang

By Alif Mardiansyah - Selasa, 24 November 2020 | 13:15 WIB
Sergio van Dijk, striker asal Belanda yang memilih menjadi warga negara Indonesia.
WESHLEY HUTAGALIUNG/BOLASPORT.COM
Sergio van Dijk, striker asal Belanda yang memilih menjadi warga negara Indonesia.

BOLASPORT.COM - Sergio van Dijk memberikan jawaban ketika diminta untuk menilai para pemain yang ada di Persib Bandung pada musim 2020 ini.

Hal ini dilakukan oleh Sergio van Dijk yang notabennya merupakan mantan pemain Persib Bandung.

Seperti diketahui, Sergio van Dijk ketika masih menjadi pesepak bola pernah berlabuh ke Liga Indonesia bersama Persib Bandung dalam perjalanan kerier sepak bolanya.

Bahkan, Persib Bandung menjadi satu-satunya klub Indonesia yang dibela oleh Sergio van Dijk kala itu.

Dilansir oleh BolaSport.com dari Soccerway, Sergio bertahan di Persib Bandung selama tiga musim dengan periode berbeda.

Striker yang identik dengan berkepala plontos tersebut memulai kiprahnya bersama Persib pada 2013.

Baca Juga: Bos Persija Sempat Menemukan Sosok The Next Andritany Ardhiyasa

Sementara itu, Sergio van Dijk terakhir membela Persib Bandung pada musim 2017.

Sergio pun kini telah gantung sepatu dari dunia sepak bola dan memilih sebagai agen pemain di Tevreden Group.

Tevreden Group merupakan sebuah agensi pemain yang dimiliki oleh mantan pesepak bola yang pernah berkiprah di Liga Belanda yakni Brian Tevreden.

Baca Juga: Liga 2 2020 Masih Ambigu, PSMS Medan Punya Solusi Berani ke PSSI

Disela-sela kesibukannya sebagai agen pemain, belum lama ini Sergio van Dijk berbagi cerita mengenai kabar dan kegiatannya sekarang.

Hal ini disampaikan oleh Sergio melalui sesi wawancara dalam channel YouTube Persib Bandung pada 16 November 2020.

Dalam salah satu pertanyaan dalam wawancara itu, mantan pemain naturalisasi timnas Indonesia tersebut diminta untuk menilai skuat Persib Bandung pada musim 2020 ini.

Baca Juga: Muhammad Ridho Beri Petuah ke Para Kiper Timnas U-19 Indonesia

Sergio van Dijk pun menjawab Wander Luiz dan kawan-kawan memiliki kualitas yang bagus menurutnya.

"Untuk saat ini, menurut saya pemain asing dan lokal yang mereka (Persib) miliki mempunyai standar yang bagus," kata Sergio van Dijk seperti dikutip oleh BolaSport.com dari YouTube Persib.

Namun, Sergio van Dijk menyarankan agar Persib Bandung dapat mencari pemain tengah yang berkualitas.

Baca Juga: Janji Sutan Zico Jika Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas U-19 Indonesia

Saran Sergio ini bukan berbicara untuk sekarang, melainkan pada setiap musimnya nanti.

Pasalnya, pemain lini tengah mempunyai peran vital menurut figur berusia 38 tahun tersebut.

"Tapi, jika Anda bisa mendapatkan satu pemain, itu pemain tengah yang berkualitas," ujar Sergio van Dijk.

Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Tak Bisa Lupakan Stadion Wembley

"Saya tidak mengatakannya untuk saat ini. Tapi, untuk setiap saat, setiap tahun, di masa yang akan datang," tutur Sergio.

"Bahwa pemain tengah memegang peran yang sangat penting karena ketika saya melihat dan masih bermain di Indonesia. Saya pikir Anda bisa menang atau kalah pada suatu pertandingan, ditentukan oleh lini tengahnya," kata sosok kelahiran Belanda tersebut.

Menurut Sergio van Dijk, lini tengah memiliki peranan penting dalam peralihan dari bertahan ke menyerang, begitu pula sebaliknya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Soccerway, YouTube Persib Bandung

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.