Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Martunis tidak Pernah Menyebut Dirinya Anak Angkat Cristiano Ronaldo

By Alif Mardiansyah - Senin, 28 Desember 2020 | 11:45 WIB
Martunis (kiri) dan Cristiano Ronaldo (kanan), saat keduanya bercengkerama di hotel tempat menginap
segaf
Martunis (kiri) dan Cristiano Ronaldo (kanan), saat keduanya bercengkerama di hotel tempat menginap

BOLASPORT.COM - Baru-baru ini Martunis mnyatakan tidak pernah menyebut dirinya menjadi anak angkat Cristiano Ronaldo.

Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo memang sempat memiliki kedekatan yang cukup erat dengan orang Indonesia bernama Martunis.

Kedekatan antara Martunis dengan Cristiano Ronaldo bisa terjalin setelah adanya tragedi bencana alam tsunami di Aceh yang terjadi pada 26 Desember 2004.

Saat itu, Cristiano Ronaldo menaruh perhatian kepada Martunis yang masih anak-anak dan selamat dari terjangan tsunami Aceh.

Perhatian Cristiano Ronaldo ini hadir ketika beredar foto Martunis masih anak-anak dan ditemukan selamat dari tsunami Aceh dengan menggunakan jersey timnas Portugal dengan nama Rui Costa.

Berkat foto tersebut, Ronaldo pun merasa tergugah hatinya dan rela untuk menyempatkan datang ke Aceh.

Baca Juga: Bukan dari Cristiano Ronaldo, Tapi Martunis Tak Mau Jual Jersey Ini

CR7, julukan Cristiano Ronaldo, kala itu masih menjadi bagian di Manchester United besutan Sir Alex Ferguson.

Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Aceh pun menjadi sorotan dan menjadi awal mula kedekatannya dengan Martunis.

Baca Juga: Kondisi Terkini Jack Brown Setelah Menepi dari Timnas U-19 Indonesia

Martunis pun dikabarkan mendapatkan beragam fasilitas dari Cristiano Ronaldo dan sempat diisukan diangkat menjadi anak.

Namun, anggapan publik mengenai Martunis sebagai anak angkat Cristiano Ronaldo itu ternyata adalah sebuah kekeliruan.

Hal ini pun coba diklarifikasi oleh Martunis ketika dihubungi oleh BolaSport.com pada 27 Desember 2020.

Baca Juga: Alasan Andritany Ardhiyasa Ogah Pakai Nomer Satu di Timnas Indonesia

Martunis mengatakan kalau dirinya tidak pernah menyebut telah diangkat menjadi anak angkat Cristiano Ronaldo.

"Perihal masalah menjadi anak angkatnya (Cristiano Ronaldo), mungkin itu saya tidak pernah mengatakan sekali pun soal saya menjadi anak angkat dia," kata Martunis kepada BolaSport.com.

Lebih lanjut, Martunis mengakui label anak angkat Cristiano Ronaldo bukan datang dari dirinya.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Tiba di Spanyol, 3 Pemain Tertahan di Tanah Air

Melainkan hal itu hadir dari pihak-pihak yang mewawancarai Martunis soal kedekatannya dengan mantan megabintang Real Madrid tersebut.

"Saya tidak pernah beranggapan gitu (jadi anak angkat Cristiano Ronaldo)," ujar Martunis.

"Mungkin hanya orang-orang saja yang sedang interview saya saja menggunakan (label) anak angkat Cristiano Ronaldo".

Baca Juga: Rahasia Andritany Ardhiyasa Identik Nomor Punggung 26 di Persija

Martunis pun mencoba meluruskan hubungan dirinya dengan Cristiano Ronaldo yang sebenarnya.

Figur yang kini berusia 23 tahun tersebut menjelaskan ia hanya dibina dan diasuh saja oleh Ronaldo.

"Saat itu, saya tidak merasakan diangkat menjadi anak Cristiano Ronaldo ," tutur Martunis menegaskan.

"Saya hanya merasakan dibina dan diasuh sama dia (Cristiano Ronaldo) saja".

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.