Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BREAKING NEWS - PSSI: Insya Allah Polri Berikan Izin Sore Ini

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 18 Februari 2021 | 15:55 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media dan ditemani oleh Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, di Kemenpora, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media dan ditemani oleh Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, di Kemenpora, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan bahwa Polri akan memberikan izin turnamen pramusim sore ini.

Sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu mengatakan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, akan bertemu dengan Polri di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (18/2/2021).

Polri terlebih dahulu akan memberikan izin turnamen pramusim.

Apabila turnamen pramusim itu bisa berjalan dengan lancar sesuai protokol kesehatan, kemungkinan besar izin Liga 1 dan Liga 2 bisa dikeluarkan oleh Polri.

"Insya Allah izin akan keluar hari ini," kata Iwan Bule.

"Sore ini Pak Menpora akan ketemu Polri," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Jokowi Restui, Suporter Klub Harus Kompak di Piala Menpora 2021

Sementara itu, Zainudin Amali meminta izin untuk meninggalkan zoom meeting bersama PSSI, PT LIB, klub Liga 1, Liga 2, dan suporter.

Zainudin Amali mengatakan bahwa ia mendapatkan undangan dari Polri untuk ke Mabes Polri.

"Mohon maaf saya dapat pemberitahuan bahwa diundang ke Mabes Polri."

Baca Juga: Memang Ambisius, Marc Marquez Masih Sempat-sempatnya Pikirkan Poin Usai Alami Kecelakaan Serius

"Ini konfirmasi terakhir dari sana terkait izin. Saya harus bisa memberikan jaminan berlangsungnya kegiatan ini," ucap Zainudin Amali.

Turnamen pramusim rencananya bertajuk Piala Menpora 2021.

Ajang itu akan digelar pada 20 Maret-25 April 2021 dan diikuti oleh 18 klub Liga 1 serta dua klub Liga 2 yakni Sriwijaya FC dan PSMS Medan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X