Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Doha 2021 - Penyesalan Pol Espargaro Usai Jalani Debut bareng Repsol Honda

By Agung Kurniawan - Rabu, 31 Maret 2021 | 13:40 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, pada balapan MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, 28 Maret 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Aksi pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, pada balapan MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, 28 Maret 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, belum puas dengan hasil yang dia raih pada debut bareng pabrikan asal Jepang itu pada MotoGP Qatar 2021.

Pol Espargaro menjadi salah satu pembalap yang mendapatkan sorotan pada seri balap perdana MotoGP Qatar 2021 pada akhir pekan lalu.

Sebab, balapan yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (28/3/2021) itu, merupakan debut Pol Espargaro bersama Honda.

Performa Pol Espargaro sendiri terbilang oke.

Baca Juga: Analisis Memblenya Ducati di Lintasan Lurus Saat MotoGP Qatar 2021

Mengawali balapan dari posisi ke-12, Pol Espargaro mampu memulihkan posisinya hingga finis di urutan kedelapan.

Meski mampu mencatat hasil positif, Pol Espargaro rupanya tak begitu senang.

Dengan potensi dan kekuatan yang dimiliki motornya, Pol Espargaro menyesal hanya bisa bersaing di posisi itu.

Pol Espargaro merasa bahwa dia seharusnya bisa meraih hasil yang lebih baik lagi pada MotoGP Qatar 2021 kemarin.

Baca Juga: Punya Segalanya, Jorge Lorenzo Ungkap Titik Lemah Motor Ducati

Lebih-lebih ada keinginan dari Pol Espargaro dan Repsol Honda untuk meraih gelar juara pada musim ini.

Pol Espargaro pun bertekad untuk menebus hasil minornya tersebut saat mengaspal di sirkuit yang sama akhir pekan ini.

"Kami bersiap untuk berlomba lagi," kata Pol Espargaro dalam laman resmi tim Repsol Honda.

"Kami memiliki awal yang positif pekan lalu, tetapi ini bukanlah posisi yang seharusnya kami perjuangkan," imbuhnya.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Sebut Valentino Rossi Tak Miliki Ritme Mumpuni

Untuk MotoGP Doha 2021, pembalap berusia 29 tahun itu bertekad akan memubuat kemajuan lebih signifikan lagi.

Dengan persiapan yang ada, Pol Espargaro yakin bisa memenuhi target itu pada MotoGP Doha 2021.

"Tujuannya adalah membuat kemajuan lainnya pekan ini," ucap Pol Espargaro menjelaskan.

"Setelah melakoni balapan pertama, saya merasa jauh lebih siap dan memiliki pandangan terhadap apa yang bisa kami harapkan," imbuhnya.

Baca Juga: Ganas saat Kualifikasi, Valentino Rossi Berharap Moncer pada MotoGP Doha 2021

Pol Espargaro makin menyadari potensi dan kekuatan yang dimilikinya. Hal itu penting guna tampil maksimal dan meraih hasil bagus akhir pekan ini.

"Selama balapan itu kami bisa melihat kekuatan dan kelemahan kami," kata Pol Espargaro menjelaskan.

"Kami masih harus bekerja pada sesi kualifikasi agar bisa mendapat posisi start yang lebih baik. sehingga kami memiliki kans yang bagus melakoni lap pertama dengan sempurna."

"Perjalanan baru saja dimulai dan sekarang saatnya untuk menambah kecepatan," imbuhnya.

Pol Espargaro dan seluruh pembalap lainnya akan beraksi pada seri MotoGP Doha 2021 di Sirkuit Losail, Qatar, pada 2-4 April mendatang.

Baca Juga: Valentino Rossi Sebut Sisi Positif Jelang MotoGP Doha 2021


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : hondaracingcorporation.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.