Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Raffi Ahmad Beri Respons Protes Suporter Cilegon United soal Rencana Pindah Home Base ke Jakarta

By Bagas Reza Murti - Kamis, 8 April 2021 | 09:27 WIB
Raffi Ahmad dan Rudi Salim beserta jajaran Rans Cilegon FC memberikan keterangan kepada awak media di Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, 31 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Raffi Ahmad dan Rudi Salim beserta jajaran Rans Cilegon FC memberikan keterangan kepada awak media di Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, 31 Maret 2021.

BOLASPORT.COM - Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad merespons protes dari suporter Cilegon United soal pemindahan home base ke Jakarta.

Sebelumnya diberitakan BolaSport.com bahwa suporter Cilegon United kecewa dengan rencana pemindahan home base RANS Cilegon FC ke Jakarta.

Cilegon United diakuisisi Raffi Ahmad dan berganti nama menjadi RANS Cilegon FC.

Setelah adanya akuisisi tersebut, muncul kabar jika RANS Cilegon FC akan siap berpindah home base ke Jakarta.

Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, dikabarkan menjadi homebase baru bagi RANS Cilegon FC.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Piala Menpora 2021 - Laga Bali United Vs PSS Sleman Jadi Spesial karena Malam 1 Ramadhan 1442 H

Adapun lepangan yang sedang dibangun di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara rencananya akan menjadi akademi RANS Cilegon FC.

Suporter Cilegon United, Volcano mengaku bangga dengan akuisisi tersebut.

Namun mereka menyayangkan jika home base harus dipindah ke Jakarta.

"Kami sebenarnya sangat bangga jika memang diakusisi oleh Raffi Ahmad," kata Pembina Volcano Cilegon, Samanudi, dilansir BolaSport.com dari Tribun Banten.

"Teman-teman suporter sudah was-was karena kekhawatiran akan dipindahkannya kandang Cilegon United setelah diakusisi Raffi Ahmad."

"Kalau pindah, kami mau mendukung tim mana lagi."

"Kami berharap banget tidak pindah dan kami sangat mendukung sekali akusisi ini," tambahnya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Siap Akuisisi Salah Satu Tim Liga 3, PSB Bogor Digadang-gadang Susul RANS Cilegon FC

Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, tengah memberikan sambutan di Pluit Prestige Image Motorcars, Jakarta Utara, 31 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, tengah memberikan sambutan di Pluit Prestige Image Motorcars, Jakarta Utara, 31 Maret 2021.

Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad akhirnya buka suara terkait protes suporter tersebut.

Raffi mengerti betul kekhawatiran para suporter dan akan memutuskan home base RANS Cilegon FC seiring berjalannya waktu.

"Kita mengikuti peraturan dari PSSI, setelah akuisisi menyertakan nama tim sebelumnya (Cilegon," ujar Raffi dilansir BolaSport.com dari Youtube The Sinathrya.

"Sambil kita juga sebenarnya mengapresiasi Cilegon, masih menghormatinya (sebagai daerah asal Cilegon United)."

"Untuk ke depannya kita juga saling melihat, mana yang terbaik untuk tim ini. Sekaligus juga tidak melupakan asal muasalnya."

"Jadi ini masih diperbincangkan, jadi apapun keputusan finalnya nanti (soal home base) itu adalah yang terbaik," tambahnya.

Lebih lanjut, Raffi mengindikasikan jika label RANS yang didirikannya berskala nasional.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-25, Inter Milan 11+ di Puncak

Logo Rans Cilegon FC (Klub yang sebelumnya bernama Cilegon United).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Logo Rans Cilegon FC (Klub yang sebelumnya bernama Cilegon United).

Sehingga ia tidak hanya identik dengan masyarakat Cilegon saja, namun juga masyarakat Indonesia pada umumnya.

Oleh karena itu, dukungan bisa berasal dari mana saja.

"Sebenarnya RANS memang kan nasional, saya walau berasal dari Bandung berusaha netral dan nasionalis," kata Raffi.

"Jadi bisa saja, misalnya RANS home base di Papua."

"Kalau sekarang kita masih mencari (home base), sebenarnya kalau hati kecil saya ke depannya home base bisa dekat dengan akademi."

"Tapi kan nanti itu untuk proyeksi masa depan," tambahnya.

Dalam obrolan itu juga terungkap rencana Raffi Ahmad untuk mengakuisisi salah satu klub Liga 3.

Baca Juga: Chelsea Adaptasi dengan Cepat Formasi Tuchel, Begini Respons Thiago Silva

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Raffi Ahmad and Nagita Slavina (@raffinagita1717)

"Justru saya lebih suka menggairahkan yang kurang bergairah (seperti Liga 2 dan Liga 3)," ujar Raffi.

"Ini ada tim Liga 3, tim yang saya mau akuisisi juga," tambahnya.

Dari pantauan BolaSport.com, Raffi Ahmad pernah mengunjungi salah satu tim Liga 3, PSB Bogor.

Pertemuan Raffi dengan petinggi PSB diunggah lewat akun instagram pribadinya pada Selasa (30/3/2021).

"Buat teman-teman PSB Bogor semangat nih, waduh persatuan sepak bola Bogor nih," kata Raffi.

"Aku dikasih kenang-kenangan nih baju, semoga PSB Bogor eh sekarang liga 3 ya semangat terus liga 3 biar mantap juga, widih mantap," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Youtube.com/the sinathrya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.