Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BREAKING NEWS - Malaysia Open 2021 Ditunda, Kualifikasi Olimpiade Makin Terbatas

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 7 Mei 2021 | 15:54 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Turnamen bulu tangkis Malaysia Open 2021 resmi ditunda menyusul meningkatnya kasus Covid-19 di Negeri Jiran.

Malaysia Open 2021 seharusnya diselenggarakan pada 25-30 Mei 2021 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Akan tetapi, kembali meningkatnya kasus Covid-19 di Malaysia membuat penyelenggaraan turnamen bertaraf Super 750 tersebut terancam.

Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) dan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) pada akhirnya sepakat untuk menunda Malaysia Open 2021.

Baca Juga: PB Djarum Turunkan Wakilnya di Empat Turnamen Bulu Tangkis Eropa

Penundaan Malaysia Open 2021 secara resmi diumumkan BWF melalui laman resmi mereka pada Jumat (7/5/2021) siang WIB.

"Penyelengara turnamen BAM dan BWF sepakat untuk menunda Celcom Axiata Malaysia Open 2021 yang dijadwalkan pada 25-30 Mei 2021," bunyi pernyataan BWF.

"Semua upaya dilakukan penyelenggara dan BWF untuk menyediakan lingkungan turnamen yang aman untuk semua partisipan."

"Akan tetapi, lonjakan kasus baru-baru ini tidak meninggalkan pilihan selain menuda turnamen."

Baca Juga: Kapal Api Group Resmi Jadi Sponsor PBSI Selama 4 Tahun

Ditundanya Malaysia Open 2021 membuat kesempatan pebulu tangkis untuk memburu tiket Olimpiade Tokyo 2020 makin terbatas.

Malaysia Open 2021 seharusnya menjadi dua turnamen tersisa untuk kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 bersama dengan Singapore Open 2021 pada 1-6 Juni.

BWF telah mengonfirmasi Malaysia Open 2021 tidak akan dijadwalkan ulang pada masa kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

"BWF dapat mengonformasi turnamen yang dijadwal ulang tidak akan lagi diselenggarakan pada periode kualifikasi Olimpiade," tulis BWF.

"Tanggal turnamen yang baru akan dikonfirmasi pada kemudian hari."

Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis yang Berlangsung Selama Mei 2021


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bwfbadminton.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.