Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Siaran Langsung Spain Masters 2021 - Mulai Sabtu Malam di TVRI

By Delia Mustikasari - Senin, 17 Mei 2021 | 11:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, saat tampil pada sesi kedua Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Kamis (14/1/2021)
ERIKA SAWAUCHI
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, saat tampil pada sesi kedua Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Kamis (14/1/2021)

BOLASPORT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) bersiap menggelar turnamen Spain Masters 2021 pekan ini setelah menunda India Open 2021, Malaysia Open 2021, dan membatalkan Singapore Open 2021.

Spain Masters 2021 akan dimulai pada Selasa (18/5/2021) dan berakhir pada Minggu (23/5/2021) di Huelva, Spanyol.

Sebanyak 15 wakil Indonesia akan mengikuti turnamen BWF World Tour Super 300 yang tudak masuk dalam kualifikasi Olimpiade Tokyo.

Pada Spain Masters 2021, ganda campuran menjadi sektor yang paling banyak memiliki wakil dengan total enam pasang.

Baca Juga: Marquez: Saya salah, tetapi Bukan Satu-satunya Pembalap Honda yang Kecelakaan

Mereka adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Muhammad Yusuf Maulana/Angelica Wiratama, Ghana Muhammad Al Ilham/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani juga akan tampil pada  Spain Masters 2021.

Pasangan bintang muda Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dipastikan akan ikut tampil pada Spain Masters 2021 bersama tiga pasangan ganda putra lain.

Begitu juga dengan tunggal putri, Putri Kusuma Wardani yang sempat mencuri perhatian dengan lolos hingga perempat final Orleans Masters 2021.

Tidak semua anggota tim Indonesia pada Spain Masters 2021 merupakan pemain pelapis.

Shesar Hiren Rhustavito yang tahun lalu tampil reguler di turnamen level atas bakal ikut berkompetisi pada Spain Masters 2021.

Menjadi pemain Indonesia dengan peringkat tertinggi, Shesar akan menjadi salah satu tumpuan dalam memburu gelar juara.

Berikut daftar wakil Indonesia pada Spain Masters 2021.

Baca Juga: Ogah Kena Php Manny Pacquiao, Jawara Tinju Incar Mangsa Lain

MS : Shesar Hiren Rhustavito, Chico Aura Dwi Wardoyo, Ihsan Maulana Mustofa.

WS : Ruselli Hartawan, Putri Kusuma Wardani, Nandini Putri Arumni.

MD : Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

WD : Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah

XD : Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, Muhammad Yusuf Maulana/Angelica Wiratama, Ghana Muhammad Al Ilham/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.

Pertandingan wakil Indonesia pada Spain Masters 2021 dapat disaksikan melalui saluran televisi nasional TVRI.

Dilansir dari Instagram akun @YuniKartika73, berikut jadwal siaran langsung Spain Masters 2021 yang akan menampilkan aksi dari para pebulutangkis Indonesia di TVRI.

Baca Juga: Saat Cuaca Bikin Valentino Rossi Ambyar pada MotoGP Prancis 2021

Sabtu, 22 Mei 2021

Semifinal, Pukul 19.00 - 24.00 WIB

Minggu, 23 Mei 2021

Final, Pukul 15.00 - 20.00 WIB

 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : berbagai sumber

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
33
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.