Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Valentino Rossi Putuskan Masa Depannya di MotoGP pada Jeda Musim Panas

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 18 Mei 2021 | 17:35 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, melakukan ritual pra-lomba menjelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 18 April 2021.
PETRONAS YAMAHA SRT
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, melakukan ritual pra-lomba menjelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 18 April 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mengonfirmasi bahwa dia akan memutuskan masa depannya di ajang MotoGPP pada jeda musim panas ini.

Semula, Valentino Rossi diprediksi bakal menyampaikan kabar tersebut pada seri balap kandangnya, MotoGP Italia 2021, di Mugello, akhir pekan depan.

Selain di Mugello, beberapa sumber terdekat juga sempat mengisyaratkan bahwa Valentino Rossi akan mengumumkan masa depannya di MotoGP antara di Mugello dan Catalunya.

Namun, semua spekulasi itu dipatahkan sendiri oleh yang bersangkutan.

Baca Juga: Spain Masters 2021 - Bukan Carolina Marin Saja, 3 Wakil Malaysia Juga Mundur

Kepada Trans7, Rossi mengatakan bahwa dia baru akan mengambil keputusan itu setelah menyelesaikan sembilan balapan pada kejuaraan dunia MotoGP 2021.

"Pembicaraan saya dengan Petronas dan Yamaha menyimpulkan bahwa (keputusan) ini akan terjadi lebih dari separuh musim," ucap dia, dikutip Crash.

"Sebab, setelah sembilan balapan kami akan mendapatkan jeda musim panas, dan sepertinya saya akan memutuskan untuk tahun depan pada periode itu, setelah sembilan balapan," kata Rossi lagi.

Baca Juga: Awal Mula Liliyana Natsir Berkarier Jadi Host di Tektokan ala Butet

Berdasarkan jadwal, jeda musim panas akan dimulai setelah seri balap di Assen (MotoGP Belanda 2021) pada 25-27 Juni.

Masa rehat itu bakal berlangsung sampai kejuaraan dunia tahun ini dimulai kembali pada MotoGP Styria 2021, 6-8 Agustus mendatang.

Dengan demikian, keputusan mengenai masa depan Valentino Rossi di MotoGP akan terjadi dalam rentang tanggal 28 Juni hingga 5 Agustus 2021.

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi (kanan), bersaing dengan pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, pada balapan MotoGP Prancis di Le Mans, Prancis, 16 Mei 2021.
PETRONAS YAMAHA SRT
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi (kanan), bersaing dengan pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, pada balapan MotoGP Prancis di Le Mans, Prancis, 16 Mei 2021.

Saat ini, masa depan The Doctor, julukan Rossi, berkaitan erat dengan rencana debut penampilan tim balapnya sendiri VR46 di kelas MotoGP pada tahun 2022.

Rumor menyebut, Rossi kini punya dua opsi jika tetap memilih melanjutkan kariernya sebagai pembalap MotoGP.

Pertama, bertahan di tim satelit Yamaha yakni Petronas Yamaha SRT.

Kedua, pindah ke timnya sendiri, yang saat ini punya peluang sama besar dalam memakai motor Yamaha atau Ducati, dan berduet dengan adik tirinya, Luca Marini.

Di luar opsi tersebut, Valentino Rossi bisa saja memutuskan pensiun dan fokus mengelola tim balapnya sendiri di ajang balap Grand Prix.

Hingga balapan MotoGP Prancis 2021 tuntas digelar pada akhir pekan lalu, The Doctor masih tertahan di papan bawah klasemen pembalap.

Juara dunia 9 kali itu menempati peringkat ke-19 dengan 9 poin.

Baca Juga: Petronas dan Tim Valentino Rossi Bersaing Rebut Motor Yamaha pada 2022

Rossi terpaut 71 poin dari sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Kejuaraan dunia MotoGP 2021 akan berlanjut pada akhir pekan depan di Mugello.

Berdasarkan jadwal, seri balap kandang Valentino Rossi itu bakal digelar pada 28-30 Mei 2021.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.