Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

RESMI - Brahim Diaz Balik ke AC Milan, Pulang-pulang Jadi Si Nomor 10 Baru

By Beri Bagja - Selasa, 20 Juli 2021 | 00:29 WIB
Brahim Diaz resmi kembali ke AC Milan sebagai pinjaman dari Real Madrid.
TWITTER.COM/ACMILAN
Brahim Diaz resmi kembali ke AC Milan sebagai pinjaman dari Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Brahim Diaz resmi balik ke AC Milan dengan mendapatkan nomor punggung baru sekembalinya dari Real Madrid.

Senin (19/7/2021), AC Milan mengumumkan Brahim Diaz sebagai rekrutan baru, tapi rasa lama.

Rossoneri memulangkan pemain serang asal Spanyol itu dengan menambah masa pinjamnya dari Real Madrid.

Los Blancos awalnya cuma meminjamkan Diaz ke Milan untuk semusim lalu.

Dia pun harus kembali ke Madrid sekelarnya kompetisi Liga Italia 2020-2021.

Namun, Milan mengeksekusi rencana memulangkan Diaz pada bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga: AC Milan Boyong Pelapis Theo Hernandez, Sah Jadi Klub Terboros Liga Italia

Formula transfer pemain berusia 21 tahun itu masih sama, tetapi dengan ongkos ekstra dan durasi yang lebih lama.

Diaz kini dipinjam dari Real Madrid dengan biaya 3 juta euro untuk dua musim atau sampai 2023.

Tambahannya, runner-up Liga Italia 2020-2021 itu punya opsi menebusnya permanen jika membayar 22 juta euro.

Zlatan Ibrahimovic dan Brahim Diaz saat merayakan gol ke gawang Sparta Praha pada laga babak penyisihan grup Liga Europa 2020-2021.
TWITTER.COM/INTCHAMPIONSCUP
Zlatan Ibrahimovic dan Brahim Diaz saat merayakan gol ke gawang Sparta Praha pada laga babak penyisihan grup Liga Europa 2020-2021.

Sementara itu, pihak Madrid memasang klausul pembelian kembali (buy back) kalau sewaktu-waktu ingin merekut dia lagi dari Milan.

Nilai klausul tersebut dipasang di angka 27 juta euro.

Baca Juga: Hasil Pramusim AC Milan - Putra Sulung Paolo Maldini Dihujani 6 Gol, Theo Hernandez Diancam Remaja 17 Tahun

Kepulangan Diaz ke San Siro juga disertai pemberian nomor punggung baru.

Dari angka 21 yang dia kenakan musim lalu, pemuda Spanyol berdarah Maroko itu kini bakal menjadi si nomor 10 baru AC Milan.

Angka keramat tersebut dia pakai setelah pemilik terakhirnya, Hakan Calhanoglu, hengkang ke Inter Milan selepas habis kontrak di AC Milan.

"Brahim, setelah mencetak 7 gol dalam 39 penampilan dengan AC Milan musim lalu, akan lanjut menjadi pemain Rossoneri, mengenakan jersi nomor 10," bunyi konfirmasi di situs resmi klub.

Menurut info tambahan dari Calciomercato yang dikutip BolaSport.com, AC Milan akan mencicil biaya pinjam Diaz selama 3 tahun kepada Real Madrid.

Beberapa jam sebelum konfirmasi transfer Brahim Diaz, Rossoneri mengesahkan rekrutan anyar mereka, Fode Ballo-Toure.

Pemain asal Senegal itu dicomot dari AS Monaco dengan harga 4 juta euro, plus bonus 500 ribu euro.

Calon pesaing Theo Hernandez di pos bek sayap kiri tersebut dikontrak hingga 2026.

 


Editor : Beri Bagja
Sumber : calciomercato.com, acmilan.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.