Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Inggris - Babak Kedua Sengit, Liverpool-Man City Berbagi Angka

By Lariza Oky Adisty - Senin, 4 Oktober 2021 | 00:29 WIB
Sadio Mane (no. punggung 10) mencetak gol untuk Liverpool ke gawang Manchester City pada laga Liga Inggris di Anfield, Minggu (3/10/2021)
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Sadio Mane (no. punggung 10) mencetak gol untuk Liverpool ke gawang Manchester City pada laga Liga Inggris di Anfield, Minggu (3/10/2021)

BOLASPORT.COM - Liverpool bermain imbang melawan Manchester City pada pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022 di Anfield.

Pertandingan seru tersaji pada pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022 antara Liverpool dan Manchester City, Minggu (3/10/2021). 

Liverpool menjamu Manchester City pada di Stadion Anfield. 

Hasilnya, laga berkesudahan dengan skor seri 2-2.

Kedua tim sama-sama masih bercokol di papan atas klasemen sementara Liga Inggris

Liverpool menduduki peringkat kedua klasemen dengan 14 poin, adapun Manchester City pada posisi keenam.

Dikutip BolaSport.com dari Premier League, Manchester City mendominasi penguasaan bola dengan 51 persen berbanding 49 persen. 

Kevin De Bruyne dkk juga mencatat lebih banyak peluang, yaitu 12 kans dengan 3 yang mengenai sasaran.

Adapun total peluang Liverpool hanya separuhnya, yaitu 6 kans dengan 4 shots on goal.

Baca Juga: Hasil Babak I - Tim Tamu Dominan, Liverpool-Man City Tanpa Gol

Jalannya pertandingan

Liverpool mencoba mengambil inisiatif serangan pada menit-menit awal pertandingan. 

Peluang pertama The Reds terjadi pada menit ke-8 lewat bomber andalan mereka, Mohamed Salah

Baca Juga: Susunan Pemain Liverpool vs Manchester City - Laga Sengit Dua Juru Taktik

Salah melepas tembakan kaki kanan dari sebelah kiri kotak penalti Man City. 

Bola masih bisa diblok oleh barisan pertahanan tim tamu. 

Jack Grealish ganti mengancam Liverpool pada menit ke-15. 

Baca Juga: Eks Bek Man City Sebut Jalin Hubungan yang Baik dengan Pep Guardiola Itu Sulit

Grealish menerima umpan Joao Cancelo dan meneruskan bola dari sisi kiri kotak penalti Liverpool dengan tendangan kaki kanannya. 

Sama seperti peluang Salah, kans Grealish pun juga mentah. 

Man City kembali mendapat peluang emas saat laga memasuki menit ke-21, kali ini via Phil Foden, juga dari sisi kiri kotak penalti. 

Apes bagi The Sky Blues, tembakannya dengan kaki kiri pun masih bisa diselamatkan Alisson.

Manchester City terus berusaha mencari gol pembuka pada babak pertama. 

Kevin De Bruyne ganti membuat para suporter Liverpool menahan napas pada menit ke-21. 

Lagi-lagi, kans skuad Pep Guardiola mentah. Tembakan kaki kiri De Bruyne dari sisi kiri melebar dari gawang Alisson. 

Skor 0-0 masih bertahan hingga laga memasuki menit ke-30. 

Kedua tim belum menemukan cara untuk menjebol gawang satu sama lain. 

Manchester City beberapa kali menciptakan peluang di area kotak penalti Liverpool.

Namun, tak satupun berbuah gol. 

Hingga babak pertama berakhir, skor masih 0-0. 

Diogo Jota mencoba membawa Liverpool keluar dari tekanan Manchester City pada babak kedua. 

Memasuki menit ke-50, Jota melepas tembakan kaki kiri dari tengah kotak penalti. 

Kiper Man City, Ederson, masih bisa menyelamatkan gawangnya. 

Liverpool tak perlu lama-lama senewen.

Tim asal Merseyside itu mendapat gol yang mereka tunggu pada menit ke-58 via Sadio Mane

Bermula dari Salah yang menggiring bola sendirian dari tengah lapangan, ia meneruskan bola ke Mane. 

Mane ganti menggiring bola ke kotak penalti Manchester City sebelum melepas tembakan kaki kiri. 

Bola hasil tembakannya tak bisa ditepis oleh Ederson.

Catatan Squawka menyebutkan gol tersebut merupakan gol ketujuh Mane melawan Manchester City sejak ia merapat ke Liverpool.

Jumlah gol Mane ke gawang Man City kini menyamai catatan golnya saat bertemu Arsenal serta Chelsea.

Gemuruh suara pendukung Liverpool di Anfield berganti jadi senyap pada menit ke-68. 

Adalah Phil Foden yang menjadi 'biang keladi' diamnya para suporter tuan rumah lewat golnya yang menyamakan kedudukan. 

Dari sisi kiri kotak penalti Liverpool, Foden melepas tembakan kaki kiri meneruskan umpan Gabriel Jesus. 

Bola meluncur ke sisi kanan bawah gawang Alisson. 

Skor sama kuat 1-1 disambut sorakan suporter tim tamu dari area yang mereka duduki di Anfield. 

Mohamed Salah yang kemudian membuat Liverpool kembali unggul pada menit ke-76.

Tembakan kaki kanannya di kotak penalti Manchester City dari sisi kanan kotak penalti tim tamu setelah melewati beberapa pemain Manchester City meluncur ke gawang Ederson tanpa terhindarkan. 

Laga berjalan semakin sengit ketika durasi memasuki 10 menit terakhir. 

Kevin De Bruyne memperpanjang napas Man City pada menit ke-80. 

Tendangan keras kaki kiri pemain Belgia itu dari luar kotak penalti tak bisa dihalau Alisson atau bek-bek Liverpool.

Fabinho hampir mencetak gol ketiga Liverpool pada menit ke-87. 

Apes baginya, tembakan kaki kanannya masih bisa diblok barisan pertahanan Manchester City

Gabriel Jesus ganti nyaris mengunci kemenangan untuk Man City pada masa injury time. 

Sayang sekali untuk Man City, sontekan kaki kanannya dari dalam kotak penalti diblok oleh Alisson.

Hingga pertandingan berakhir, kedua tim tetap bertahan dengan kedudukan sama kuat 2-2.

Liverpool 2-2 Manchester City (Sadio Mane 58', Mohamed Salah 76'; Phil Foden 68', Kevin De Bruyne 80')

SUSUNAN PEMAIN

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson; 7-James Milner (12-Joseph Gomes 78'), 32-Joel Matip, 4-Virgil Van Dijk, 26-Andrew Robertson; 3-Fabinho, 14-Jordan Henderson, 17-Curtis Jones; 11-Mohamed Salah, 10-Sadio Mane, 20-Diogo Jota (9-Roberto Firmino 68')

Pelatih: Juergen Klopp

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 3-Ruben Dias, 14-Aymeric Laporte, 27-Joao Cancelo; 16-Rodri, 17-Kevin De Bruyne, 20-Bernardo Silva; 9-Gabriel Jesus, 47-Phil Foden, 10-Jack Grealish (7-Raheem Sterling 66')

Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Paul Tierney


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com, Premier League

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.