Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Italia - Dua Penalti Pastikan Juventus Raih Tiga Poin

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 21 November 2021 | 02:04 WIB
Selebrasi bek Juventus, Leonardo Bonucci, usai menjebol gawang Lazio pada laga di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Selebrasi bek Juventus, Leonardo Bonucci, usai menjebol gawang Lazio pada laga di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB

BOLASPORT.COM - Dua penalti Leonardo Bonucci cukup untuk membuat Juventus meraup tiga poin saat bertamu ke markas Lazio.

Lazio menjamu Juventus pada laga pekan ke-13 Liga Italia musim 2021-2022 di Stadion Olimpico, Minggu (21/11/2021) pukul 00.00 WIB. 

Tuan rumah saat ini tengah menduduki urutan kelima klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 21 poin. 

Adapun Juventus menghuni peringkat ke-8 dengan 18 poin dari 12 pertandingan. 

Kedua tim sama-sama timpang jelang pertemuan pada Minggu dini hari. 

Ciro Immobile absen melawan Juventus karena masalah cedera. Padahal, penyerang berusia 31 tahun itu tengah tampil moncer.

Juventus pun tidak dalam keadaan ideal. 

Pasalnya, mereka kehilangan Paulo Dybala yang cedera betis saat membela Argentina pada kualifikasi Piala Dunia 2022. 

Baca Juga: Hasil Babak I - Penalti Leonardo Bonucci Bawa Juventus Unggul

Dikutip BolaSport.com dari Goal, Lazio lebih menguasai bola dengan persentase 58 persen berbanding 42 persen. 

Namun, Juventus lebih agresif dengan menghasilkan 5 shots on goal dari total 11 peluang. 

Adapun Lazio hanya membuat satu tembakan tepat sasaran dari 8 kesempatan.

Baca Juga: Susunan Pemain Lazio Vs Juventus - Tuan Rumah dan Tamu Sama-sama Timpang

Jalannya pertandingan

Lazio lebih mendominasi penguasaan bola pada 10 menit pertama. 

Namun, mereka belum bisa menjebol gawang Juventus

Manuel Lazzari mencoba peruntungan pada menit ke-8 lewat tembakan dari luar kotak penalti Juventus

Baca Juga: Bagi Antonie Conte, Tantangan di Spurs Lebih Sulit dari Juventus, Chelsea, dan Inter

Namun, bola tembakannya masih bisa diblok. 

Pertandingan baru memasuki menit ke-15 ketika Juventus kehilangan Danilo yang ditarik keluar karena mengalami cedera dan harus dibantu keluar lapangan. 

Juventus mendapat penalti pada menit ke-23 menyusul pelanggaran yang dilakukan Danilo Cataldi terhadap Alvaro Morata di kotak terlarang.

Leonardo Bonucci tanpa kesalahan mengeksekusi penalti lewat tembakan kaki kanan. Bola sukses bersarang di sisi kiri gawang Pepe Reina.  

Tim Biru Langit berusaha mengatasi ketertinggalan. Namun, skor 1-0 belum berubah hingga laga memasuki menit ke-34. 

Sergej Milinkovic-Savic mencoba melepas tembakan bebas.

Ia belum beruntung. Bola melambung ke atas gawang Wojciech Szczesny.

Milinkovic-Savic mendapat peluang lain satu menit kemudian lewat tembakan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Lagi-lagi, peluangnya mentah. 

Alvaro Morata nyaris menggandakan keunggulan Juventus lewat tendangan volinya di dalam kotak penalti. 

Apes, tembakan kaki kanannya gagal berbuah gol. 

Babak pertama berakhir dengan keunggulan sementara Juventus

Kiper Lazio, Pepe Reina, harus langsung bekerja keras pada babak kedua. 

Baca Juga: Susunan Pemain Barcelona vs Espanyol - Anak-anak Muda untuk Debut Xavi Hernandez

Penjaga gawang asal Spanyol tersebut menghentikan tembakan Dejan Kulusevski pada menit ke-47 dari sisi kiri kotak penalti Lazio

Luis Alberto ganti mengancam gawang Juventus pada menit ke-60. 

Peluangnya pun mentah karena tendangan kaki kanannya terlalu lemah untuk menaklukkan Szczesny. 

Skor 1-0 masih bertahan hingga pertandingan memasuki menit ke-70. 

Kedua tim seperti mengalami kesulitan untuk menembus lini pertahanan masing-masing. 

Pemain pengganti Juventus, Moise Kean, menciptakan peluang pada menit ke-74 lewat tandukannya di kotak penalti Lazio

Lagi-lagi, kans Juventus menambah gol tidak terwujud. 

Sundulan Kean terlalu lemah dan hanya membentur mistar gawang Pepe Reina. 

Baca Juga: Susunan Pemain Fiorentina vs AC Milan - Kejutan di Jantung Pertahanan Setan Merah

Juventus mendapat penalti kedua pada menit ke-80 menyusul pelanggaran Pepe Reina terhadap Federico Chiesa. 

Ia menjegal Chiesa yang sedang menggiring bola dan membuat pemain muda Juventus itu terjatuh. 

Bonucci kembali maju sebagai penendang Tim Nyonya Tua. 

Bek senior Juventus itu lagi-lagi melaksanakan tugasnya dengan baik. 

Untuk kedua kali pada Minggu dini hari tersebut, tembakan kaki kanan Bonucci sukses menaklukkan Pepe Reina. 

Reina bergerak ke arah yang salah sementara bola bersarang ke sebelah kiri gawangnya. 

Moise Kean nyaris menambah keunggulan Juventus setelah menggiring bola sendirian ke kotak penalti Lazio

Usahanya berujung antiklimaks karena tembakannya masih bisa digagalkan Pepe Reina. 

Laga pun berakhir dengan kemenangan Juventus

Lazio 0-2 Juventus (Leonardo Bonucci 23'-pen, 80-pen)

SUSUNAN PEMAIN 

Lazio (4-3-3): 25-Pepe Reina; 29-Manuel Lazzari, 3-Luiz Felipe, 33-Frencesco Acerbi, 23-Elseid Hysaj; 21-Sergej Milinkovic-Savic, 32-Danilo Cataldi (88-Toma Basic 84'), 10-Luis Alberto; 7-Felipe Anderson (27-Raul Moro 75'), 9-Pedro, 20-Mattia Zaccagni (94-Vedat Muriqi 60') 

Pelatih: Maurizio Sarri

Juventus (4-4-2): 1-Wojciech Szczesny; 6-Danilo (44-Dejan Kulusevski 15'), 19-Leonardo Bonucci, 4-Matthijs De Ligt, 17-Luca Pellegrini; 11-Juan Cuadrado, 27-Manuel Locatelli (30-Rodrigo Bentacur 89'), 14-Weston McKennie, 25-Adrien Rabiot; 22-Federico Chiesa, 9-Alvaro Morata (18-Moise Kean 75') 

Pelatih: Massimilliano Allegri

Wasit: Marco Di Bello

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com, Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Lazio
33
52
7
Atalanta
31
51
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.