Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ronaldo Disindir Scholes, Disebut Kemaruk dan Perebut Jatah Anak Muda

By Sri Mulyati - Rabu, 12 Januari 2022 | 09:00 WIB
Pemain Manchester United, Mason Greenwood, menendang bola dalam laga kontra Newcastle United di St James' Park dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB
PREMIERLEAGUE.COM
Pemain Manchester United, Mason Greenwood, menendang bola dalam laga kontra Newcastle United di St James' Park dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB

BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, disindir Paul Scholes sebagai pemain yang kemaruk dan merebut jatah para anak muda.

Legenda Manchester United, Paul Scholes, menyoroti jatah pemain-pemain muda mantan klubnya yang dirasa kurang.

Salah satu nama yang disorot oleh Scholes adalah Mason Greenwood.

Greenwood mencuri perhatian lewat produktivitas golnya pada akhir musim 2020-2021.

Total 12 gol berhasil dibukukan oleh Greenwood dalam 52 laga di semua ajang musim lalu.

Baca Juga: Kapten Southampton Eksekutor Tendangan Bebas Terbaik di Dunia seperti Lionel Messi

Catatan tersebut dianggap bisa menjadi modal bagi Greenwood untuk lebih sering menjadi pilihan di lini serang.

Rencana seolah berjalan lancar pada awal musim 2021-2022 usai Greenwood mampu mencetak gol secara berurutan pada tiga laga perdana Liga Inggris.

Namun, perihal konsistensi, Greenwood masih belum dapat membuktikannya.

Setelah tiga laga awal tersebut, Greenwood hingga saat ini hanya mampu menorehkan satu gol.

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid - Xavi Hernandez Tegaskan Timnya Tak Gentar Hadapi El Real

Ia pun sering menghuni bangku cadangan dan hal inilah yang membuat Scholes geram.

Scholes menganggap Man United tidak memanfaatkan Greenwood dengan baik.

“Greenwood jelas pemain yang cemerlang dan punya potensi bagus, tetapi pelatih terus menggantinya,” ujar Scholes seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

“Dia bahkan seperti dijadikan kambing hitam, mudah diganti hanya karena ia pemain muda,” kata Scholes.

Baca Juga: Inter Milan Vs Juventus - Simone Inzaghi: Tak Ada Favorit di Piala Super Italia 2021

Di usia Greenwood yang masih 20 tahun, Scholes menganggap ia seharusnya mendapat kesempatan tampil lebih banyak.

Scholes pun menyoroti dua penyerang senior Man United, Cristiano Ronaldo dan Edinson Cavani, yang memiliki nasib lebih baik daripada Greenwood.

Situasi saat ini dianggap Scholes kurang bagus untuk perkembangan Man United.

“Ronaldo dan Cavani memang punya catatan bagus sepanjang karier mereka,” kata Scholes.

Baca Juga: Hasil Lengkap Piala Afrika 2021 - Mohamed Salah Kalah, Juara Bertahan Tabrak Tembok

“Namun, menggantungkan nasib pada striker berusia 36 dan 34 tahun menunjukkan kondisi klub saat ini seperti apa,” ucap Scholes menambahkan.

Bagi Scholes, mengandalkan pemain yang sudah tidak lagi berada di usia emas menyulitkan Man United untuk melakukan regenerasi.

Pemain-pemain seperti Greenwood gagal diberi kesempatan maksimal.

Scholes tidak ingin Man United bergantung pada striker klub mahal yang dibeli di masa depan jika Ronaldo dan Cavani tidak bisa diandalkan lagi.

Baca Juga: Ousmane Dembele Dicap Mata Duitan, Agen Tak Terima dan Bilang Begini

Regenerasi sebaiknya dilakukan dari dalam klub dengan mengangkat pemain yang memiliki potensi.

Lebih dari sekadar kesempatan bermain, para pemain mudah juga berhak tampil di posisi terbaiknya.

Dengan begini, pelatih bisa memaksimalkan potensi yang menguntungkan masa depan klub.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
33
74
2
Liverpool
33
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
32
55
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
32
47
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.