Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Aremania Desak Out, Eduardo Almeida: Pemain Masih Percaya, Saya Tak Akan Mundur!

By Bagas Reza Murti - Senin, 29 Agustus 2022 | 13:55 WIB
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida.
LIGAINDONESIABARU.COM
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida.

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida merespons desakan mundur dari Aremania pasca-kalah dari Persija Jakarta, Minggu (28/8/2022).

Arema FC harus menelan kekalahan dengan skor 0-1 dari Persija Jakarta dalam laga pekan ke-7 Liga 1 2022-2023, di Stadion Kanjuruhan, Minggu malam WIB.

Gol kemenangan Macan Kemayoran dicetak oleh Michael Krmencik di babak pertama.

Atas hasil ini, suporter Arema FC menyatakan kekecewaannya dan menyerukan pelatih Singo Edan Eduardo Almeida untuk mundur.

Dilansir BolaSport.com dari Surya Malang, Almeida bahkan harus mendapat teriakan dari Aremania walau sudah melakukan gestur meminta maaf pasca-pertandingan.

Baca Juga: Seto Nurdiantoro Beri Sinyal Mundur, Manajemen PSS Sleman Buka Suara

Saat para pemain masuk ke bus, Aremania kembali meneriaki "Almeida Out".

Eduardo Almeida sendiri menolak untuk mundur karena ia beralasan bila manajeman dan pemain masih mempercayainya.

"Pemain masih mempercayai saya," kata Almeida.

"Saya akan profesional dan akan terus melakukan yang terbaik untuk tim."

"Saya tidak resign (mundur)," tambahnya.

Sementara itu, mengomentari soal jalannya laga Almeida menyebut apabila Arema FC sejatinya tampil lebih baik ketimbang Persija Jakarta.

Menurutnya, Singo Edan hanya kurang beruntung untuk bisa mencetak gol.

Baca Juga: Diam-diam Timnas Vietnam Lakukan Proses Naturalisasi, Pemain Berdarah Perancis Jadi Calon Lawan Duel Asnawi Mangkualam

Pemain Persija Jakarta, Michael Krmencik saat selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Arema FC dalam laga pekan ke-7 Liga 1 2022-2023, di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (28/8/2022).
Persija Jakarta
Pemain Persija Jakarta, Michael Krmencik saat selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Arema FC dalam laga pekan ke-7 Liga 1 2022-2023, di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (28/8/2022).

"Hari ini saya bilang sepak bola itu terkadang tidak adil," kata Eduardo Almeida, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Sepanjang musim ini, setelah tujuh pertandingan kami mengontrol permainan lebih baik hari ini selama 90 menit."

"Hanya, kami tidak bisa mencetak gol," ujarnya.

Arema FC mencatatkan 11 kali tembakan dengan enam di antaranya tepat sasaran.

Namun, dari semua peluang tersebut, tak ada satu pun yang menjadi gol.

"Dalam hal permainan dan peluang, kami lebih bagus dari Persija, tetapi bola tidak mau masuk ke dalam gawang," ucap Eduardo Almeida.

"Saya tidak bisa komplain karena pemain saya tentu tidak ingin menyia-nyiakan peluang yang dimiliki."

Baca Juga: Proses Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh Dikebut Lagi, DPR Bahas di Rapat Hari Ini

Pelatih Eduardo Almeida saat memimpin latihan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (19/5/2022).
INSTAGRAM/@AREMAFCOFFICIAL
Pelatih Eduardo Almeida saat memimpin latihan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (19/5/2022).

"Kami sudah melakukan yang terbaik, terkadang dalam pertandingan sepak bola ada tim yang bisa memasukkan bola, ada pula tim yang tidak bisa mencetak gol," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
28
64
2
Liverpool
28
64
3
Man City
28
63
4
Aston Villa
29
56
5
Tottenham
28
53
6
Man United
28
47
7
West Ham
29
44
8
Brighton
28
42
9
Wolves
28
41
10
Newcastle
28
40
Klub
D
P
1
Borneo
29
69
2
Persib
30
55
3
Bali United
29
49
4
Madura United
29
46
5
PSIS Semarang
29
46
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
29
41
9
Barito Putera
29
40
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
29
72
2
Barcelona
29
64
3
Girona
29
62
4
Athletic Club
29
56
5
Atlético Madrid
29
55
6
Real Sociedad
29
46
7
Real Betis
29
42
8
Valencia
28
40
9
Villarreal
29
38
10
Getafe
29
38
Klub
D
P
1
Inter
29
76
2
Milan
29
62
3
Juventus
29
59
4
Bologna
29
54
5
Roma
29
51
6
Atalanta
28
47
7
Napoli
29
45
8
Fiorentina
28
43
9
Lazio
29
43
10
Monza
29
42
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.