Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lengkapi Kemeriahan Turnamen di Yogyakarta, Fajar/Rian dan Legenda Ganda Putra Indonesia Bakal Beraksi

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 26 September 2022 | 17:10 WIB
Konferensi pers Indonesia International Challenge 2022 bersama pebulu tangkis tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari (2 dari kiri) dan tunggal putra Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (paling kanan) di Hotel Viktoria, Yogyakarta, 26 September 2022.
WAHID FAHRUR ANNAS/BOLASPORT.COM
Konferensi pers Indonesia International Challenge 2022 bersama pebulu tangkis tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari (2 dari kiri) dan tunggal putra Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (paling kanan) di Hotel Viktoria, Yogyakarta, 26 September 2022.

BOLASPORT.COM - Pertandingan ekshibisi akan digelar untuk menutup dua turnamen bulu tangkis level internasional yang diadakan di Yogyakarta.

Indonesia International Challenge 2022 merupakan turnamen kedua yang akan digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada 27 September - 2 Oktober 2022.

Antusiasme luar biasa telah ditunjukan masyarakat pada turnamen sebelumnya pada Indonesia International Series 2022 pekan lalu.

Dengan tanggapan positif tersebut, PP PBSI akan menghadirkan pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Tak hanya Fajar/Rian, PBSI berencana juga akan mendatangkan pasangan ganda putra peraih medali perunggu Olimpiade 2004 di Athena, Flandy Limpele/Eng Hian.

Baca Juga: Jawaban Mengambang PBSI soal Isu Retaknya Hubungan Kevin Sanjaya dengan Herry IP

Ketua Harian PP PBSI, Armand Darmadji, mengatakan laga eksibisi diadakan untuk melengkapi kemeriahan masyarakat Yogyakarta yang telah berbondong-bodong ke GOR Amongrogo.

"Kami akan menghadirkan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan peraih perunggu Olimpiade 2004, Flandy Limpele/Eng Hian," kata Armand di depan awak media termasuk BolaSport.com.

"Nanti kita akan mix untuk memberikan hiburan di lapangan," ucap Armand pada konferensi pers Indonesia International Challenge 2022 di Victoria Hotel, Yogyakarta, Senin (26/9/2022).

Namun Armand masih merahasiakan soal waktu tepatnya laga eksibisi tersebut.

"Laga eksibisi nanti di final baru kita umumkan sebagai kejutan untuk penonton," ujar Armand.

"Pertandingan eksibisi terjadi berkat hasil komunikasi PP PBSI dan PBSI Pengprov DIY."

"Kami akan menghadirkan pertandingan eksibisi untuk masyakat yogyakarta yang hadir di GOR Amongrogo," ucap Armand.

Baca Juga: Kejutan Remaja 16 Tahun Tumbangkan Para Unggulan pada Indonesia International Series 2022

Sementara itu, Armand berharap gelaran Indonesia International Challenge 2022 bisa lebih meriah lagi melihat level turnamen yang lebih tinggi dari Indonesia International Series.

"Hadiah yang diperebutkan lebih besar dan poin ranking yang didapat juga lebih. Prize money meningkat dari total 5000 Dollar Amerika Serikat menjadi 15.000," kata Armand.

Sementara dari poin ranking, Juara Indonesia International Series diganjar 2500 poin sedangkan pemenang Indonesia International Challenge diganjar 4000 poin.

"Tentunya ini menjadikan persaingan akan semakin ketat dan menarik untuk disaksikan. Apalagi peserta yang ikut tidak jauh berbeda dari pekan lalu. Jadi dari sisi kekuaran, kurang lebih sudah saling tahu satu sama lain," ujar Armand.

"Adapun untuk tiket sendiri gratis, penonton hanya diminta membeli produk sponsor yang harganya terjangkau, setelah itu akan diberikan tiket untuk bisa masuk ke GOR Amongrogo," pungkas Armand.

Baca Juga: Rekap Final Indonesia International Series 2022 - Sensasi Remaja 16 Tahun


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
28
64
2
Liverpool
28
64
3
Man City
28
63
4
Aston Villa
29
56
5
Tottenham
28
53
6
Man United
28
47
7
West Ham
29
44
8
Brighton
28
42
9
Wolves
28
41
10
Newcastle
28
40
Klub
D
P
1
Borneo
29
69
2
Persib
29
54
3
Bali United
29
49
4
Madura United
29
46
5
PSIS Semarang
29
46
6
Dewa United
30
44
7
Persik
29
43
8
Persis
29
41
9
Barito Putera
29
40
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
29
72
2
Barcelona
29
64
3
Girona
29
62
4
Athletic Club
29
56
5
Atlético Madrid
29
55
6
Real Sociedad
29
46
7
Real Betis
29
42
8
Valencia
28
40
9
Villarreal
29
38
10
Getafe
29
38
Klub
D
P
1
Inter
29
76
2
Milan
29
62
3
Juventus
29
59
4
Bologna
29
54
5
Roma
29
51
6
Atalanta
28
47
7
Napoli
29
45
8
Fiorentina
28
43
9
Lazio
29
43
10
Monza
29
42
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.