Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ada Haru Sang Ayah Saat Brandon Scheunemann Debut di PSIS, Tak Banyak Pelatih Seberani M. Ridwan Pasang Bek 17 Tahun

By Bagas Reza Murti - Minggu, 22 Januari 2023 | 06:15 WIB
 Bek tengah berusia 17 tahun milik PSIS Semarang, Brandon Scheunemann jadi sorotan dalam laga lawan Arema FC, Sabtu (21/1/2023).
INSTAGRAM.COM/PSISFCOFFICIAL
Bek tengah berusia 17 tahun milik PSIS Semarang, Brandon Scheunemann jadi sorotan dalam laga lawan Arema FC, Sabtu (21/1/2023).

BOLASPORT.COM - Timo Scheunemann tidak bisa menyembunyikan rasa harunya saat sang putra, Brandon Scheunemann menjalani debut di Liga 1 bersama PSIS Semarang, Sabtu (21/1/2023).

Bek tengah berusia 17 tahun, Brandon Scheunemann mencuri perhatian saat PSIS Semarang mengalahkan Arema FC 1-0 dalam lanjutan pekan ke-19 Liga 1, Sabtu sore WIB di Stadion Jatidiri.

Dari nama belakangnya, kita sudah tahu dia adalah putra dari eks pelatih Persema Malang dan timnas putri Indonesia, Timo Scheunemann.

Caretaker PSIS, M, Ridwan langsung memberi kepercayaan penuh kepada Brandon meski baru direkrut dua hari sebelumnya.

Tak tanggung-tanggung, Brandon langsung menghiasi starting XI dan bermain selama 90 menit.

Baca Juga: Debut Manis Brandon Scheunemann, Bek 17 Tahun PSIS Main 90 Menit dan Catat Cleansheet, Shin Tae-yong Mau?

Ia juga berhasil mempersembahkan catatan cleansheet dan kemenangan untuk PSIS.

Sang ayah, Timo Scheunemann tak bisa menyembunyikan rasa haru putranya menjalani debut bersama PSIS.

"Auto terharu," tulis Timo lewat twitternya.

Timo juga memuji dan berterima kasih kepada M. Ridwan mempercayai Brandon untuk debut.

"Debut 17 tahun di posisi yang sangat sedikit pelatih berani pasang (center back). Thank you PSIS dan Coach M. Ridwan," tulisnya sambil mengunggah cuplikan blok shot yang dilakukan Brandon.

Pasca-laga, M. Ridwan memberi kredit tersendri terhadap penampilan Brandon.

"Di sini ada satu susunan pemain yang baru ya, Brandon Scheunemann. Perlu diketahui Brandon masih 17 tahun," kata M. Ridwan dalam konferensi pers pasca-laga PSIS Vs Arema yang dihadiri wartawan, Sabtu (21/1/2023).

Baca Juga: Update Lengkap Transfer Pemain Liga 1 2022-2023 -Beberapa Jebolan Liga 2 Direkrut, Barito Putera & Persik Aktif Bongkar Pasang

"Tapi di sepak bola ada istilah jika kamu cukup bagus, tidak ada masalah dengan umurmu. Tidak ada muda tidak ada tua. Umurmu cukup."

"Saya cukup mengapresiasi penampilan Brandon. Dia sudah memberikan seluruh kemampuan yang dia punya," tambahnya.

M. Ridwan juga menceritakan bpercakapan antara dirinya dengan Brandon sebelum laga.

"Di awal sebelum pertandingan dia bilang coach saya excited sekali, tolong bagaimana caranya menghandle perasaan saya?" kata M. Ridwan.

"Rileks saja, nikmati suasananya, nikmati permainan ini, kita disini untuk bersenang-senang."

"Bermain sebagai defender, mengantarkan tim menang dan tidak kebobolan," tambahnya.

Sementara itu, satu-satunya gol kemenangan PSIS diciptakan oleh Riyan Ardiansyah pada menit ke-80.

Baca Juga: India Open 2023 - Dinilai Terlalu Memuja Kevin Sanjaya, Komentator Inews TV Sebut BL Indonesia Kampungan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSIS Semarang (@psisfcofficial)

Dengan hasil ini, maka PSIS Semarang berhasil naik ke peringkat 8 klasemen sementara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
32
73
2
Arsenal
32
71
3
Liverpool
32
71
4
Aston Villa
33
63
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
33
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
30
70
2
Persib
30
55
3
Bali United
30
52
4
Madura United
30
47
5
PSIS Semarang
30
47
6
Persik
30
46
7
Dewa United
30
44
8
Persis
30
44
9
Barito Putera
30
41
10
Persebaya
30
39
Klub
D
P
1
Real Madrid
31
78
2
Barcelona
31
70
3
Girona
31
65
4
Atlético Madrid
31
61
5
Athletic Club
31
57
6
Real Sociedad
31
50
7
Valencia
31
47
8
Real Betis
31
45
9
Villarreal
31
39
10
Getafe
31
39
Klub
D
P
1
Inter
32
83
2
Milan
32
69
3
Juventus
32
63
4
Bologna
32
59
5
Roma
31
55
6
Atalanta
31
51
7
Lazio
32
49
8
Napoli
32
49
9
Torino
32
45
10
Fiorentina
31
44
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.