Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Persib di Liga 1 - Ancaman Serius dari Dua Penggoyangnya Bertemu Lawan Lebih Lemah

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 6 Februari 2023 | 13:15 WIB
Kiper Bali United, Nadeo Argawinata (kiri), sempat terlibat perselisihan dengan gelandang Persib Bandung bernama Ricky Kambuaya (kanan) dalam laga pekan kenam BRI Liga 1-2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper Bali United, Nadeo Argawinata (kiri), sempat terlibat perselisihan dengan gelandang Persib Bandung bernama Ricky Kambuaya (kanan) dalam laga pekan kenam BRI Liga 1-2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022.

BOLASPORT.COM - Persib Bandung mendapatkan ancaman serius dari Persija Jakarta dan PSM Makassar dalam mempertahankan posisi puncak klasemen Liga 1 2022/2023.

Persib di bawah Luis Milla berhasil merebut kembali posisi puncak klasemen Liga 1 yang sempat dicuri Persija.

Kepastian ini didapat setelah Maung Bandung menjungkalkan tamunya, PSS Sleman dengan skor 2-0, pada Minggu (5/1/2023).

Ciro Alves menjadi aktor di balik kemenangan Persib berkat brace miliknya pada menit ke-27 dan 40'

Baca Juga: Laga Persib Vs PSS Dinodai Dua Suporter Terluka, Teddy Tjahjono Minta Maaf

Raihan tiga poin atas PSS sekaligus memperpanjang rekor tidak terkalahkan mereka menjadi 14 pertandingan.

Kendati demikian, Persib masih berada dibayang-bayangi Persija dan PSM Makassar.

Ciro Alves dkk yang sejauh ini mengoleksi 45 poin hanya terpaut satu angka dari dua tim penggoyangnya.

Apalagi, tantangan berat menanti Persib ketimbang Persija dan PSM Makassar pada pekan ke-23 Liga 1 2022/2023.

Persib bakal bentrok kontra tim juara back to back Liga 1 Bali United, sementara Persija dan PSM bertemu tim lebih mudah.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.