Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bankir Qatar Ajukan Penawaran Baru untuk Manchester United

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 26 Maret 2023 | 06:45 WIB
Sir Jim Ratcliffe (kiri) dan Sheik Jassim bin Hamid al-Thani sebagai dua calon pembeli potensial Manchester United.
TWITTER.COM/AMMADUTD
Sir Jim Ratcliffe (kiri) dan Sheik Jassim bin Hamid al-Thani sebagai dua calon pembeli potensial Manchester United.

BOLASPORT.COM - Bankir asal Qatar, Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani, dikabarkan mengajukan penawaran baru untuk mendapatkan kepemilikan Manchester United

Sheikh Jassim menjadi salah satu kandidat pemilik baru Manchester United setelah Keluarga Glazer mengumumkan penjualan klub. 

Pihak Setan Merah pun sejauh ini diperkirakan akan menerima delapan penawaran sebelum tenggat waktu pada Rabu (29/3/2023). 

Dikutip BolaSport.com dari Metro, Sheikh Jassim sudah siap memasukkan penawaran resmi pada Rabu pukul 9 malam waktu setempat. 

Namun, pihaknya mendapat penawaran perpanjangan waktu. 

Kesempatan itu dia manfaatkan dengan meningkatkan angka penawaran yang akan mereka ajukan. 

Tidak semua penawaran yang masuk ke pihak Manchester United memanfaatkan opsi pembelian secara langsung. 

Sebagian besar mengusulkan pembelian saham minoritas atau pembiayaan potensial. 

Baca Juga: Bek Legendaris Bongkar Cara Bikin Cristiano Ronaldo Nyaris Nangis

Salah satu bidder yang menggunakan opsi tersebut adalah perusahaan asal Amerika Serikat, Elliott Management. 


Editor : Beri Bagja
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.