Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Spain Masters 2023 - Solid, Praveen/Melati Atasi Wakil Malaysia

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 29 Maret 2023 | 19:24 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pada babak pertama All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Rabu (15/3/2023).
PP PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pada babak pertama All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Rabu (15/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berhasil melewati ujian pertama Spain Masters 2023.

Praveen/Melati mendapatkan perlawanan cukup alot dari wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See, dalam pertandingan di Centro Deportivo Municipal Gallur, Spanyol, Rabu (29/3/2023).

Namun penampilan solid dari pasangan besutan klub PB Djarum itu membuat pertandingan selesai dalam dua gim langsung 21-18, 21-19.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan berjalan ketat saat kedua pasangan kejar-kejaran angka hingga kedudukan sama kuat berulang kali tercipta sampai 9-9.

Pasangan Malaysia mampu menutup keunggulan pada interval gim kesatu dengan skor 11-9.

Selepas jeda, Chan/Cheah semakin agresif dalam menekan hingga mampu menambah dua angka untuk memimpin 13-9.

Rentetan empat poin lawan baru terhenti setelah pengembalian yang tipis dari Melati di depan net tak mampu dijangkau.

Praveen/Melati menjaga jarak poin dengan Chan/Cheah tetapi lawan berhasil menjauh hingga lima angka pada 16-11.

Meski demikian, Praveen/Melati perlahan mampu memperbaiki permainan mereka dengan terus melancarkan serangan.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.