Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Regulasi Pemain Asia Tenggara Dibuat demi Liga 1 Disaksikan di Seluruh ASEAN

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 31 Mei 2023 | 18:45 WIB
Wakil Ketua Umum PSSI 1, Zainudin Amali, saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Wakil Ketua Umum PSSI 1, Zainudin Amali, saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.
 
BOLASPORT.COM - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, membeberkan alasannya terkait adanya regulasi pemain Asia Tenggara di Liga 1 2023/2024.
 
Menurut Amali, adanya pemain Asia Tenggara di sepak bola Indonesia agar Liga 1 2023/2024 bisa disaksikan di seluruh penjuru ASEAN.
 
Sebelumnya PSSI menerapkan regulasi pemain asing 5+1 untuk setiap klub di Liga 1 2023/2024.
 
Regulasi pemain asing itu bertambah karena sebelumnya hanya 3+1.
 
Bertambahnya pemain asing di setiap klub itu mengundang kritikan dari pemain-pemain lokal.
 
Sebab, pemain-pemain lokal menilai peluang kesempatan untuk bermain dalam sebuah pertandingan semakin menipis.
 
Mendengar keluhan pemain lokal, Amali angkat bicara.
 
Baca Juga: Legiun Asing Baru Ryo Matsumura, 4 Pemain yang Tampil di SEA Games 2023 belum Gabung Latihan Persija Jakarta

Menurut Amali, PSSI mempunyai beberapa pandangan ke depan dengan mendatangkan pemain Asia Tenggara ke Indonesia.

Salah satunya agar sepak bola Indonesia bisa disaksikan secara langsung di berbagai negara di Asia Tenggara.
 
Menurut Amali, ini menarik lantaran ada pemain-pemain Asia Tenggara yang bermain di Indonesia.
 
Beberapa klub Liga 1 2023/2024 kini sudah mendatangkan beberapa pemain Asia Tenggara.
 
Tentu saja ini sebagai persiapan untuk menyambut Liga 1 2023/2024 yang akan digelar pada 1 Juli mendatang.
 
"Kenapa syarat pemain asing dikombinasikan dengan pemain Asia Tenggara supaya masyarakat di Asia Tenggara menonton kompetisi kita," kata Amali, Rabu (31/5/2023).
 
"Jadi ini agar hak siar kami semakin bagus juga karena siarannya bisa sampai ke Asia Tenggara," lanjutnya.
 
Baca Juga: Di Luar Ekspektasi Farhan Halim, Voli Indonesia Pecahkan Sejarah di AVC Cup 2023

Lebih lanjut Amali mengatakan bahwa regulasi 5+1 pemain asing itu masih dibahas bersama-sama.

PSSI mencoba menampung keinginan dari klub.
 
Namun yang pasti dengan adanya regulasi itu bisa membuat persaingan di klub semakin ketat.
 
Dengan begitu, kompetisi akan berjalan menarik sehingga memberikan keberkahan untuk timnas Indonesia.
 
"Saya sudah sampaikan target utama kami adalah terbentuknya timnas Indonesia."
 
"Dan klub-klub sudah kami beri tahu, harus memainkan terutama mereka yang ada di timnas," ucap Amali.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
33
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
32
55
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
32
47
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.