BOLASPORT.COM - Al Hilal secara terang-terangan menyatakan ingin membajak Mohamed Salah dari Liverpool.
Kontrak Mohamed Salah bersama Liverpool akan kedaluwarsa pada 30 Juni mendatang.
Hal itu membuat Mo Salah sudah bisa melakukan negosiasi dengan klub lain pada bursa transfer Januari ini.
Aturan tersebut tertuang dalam Bosman Rule, di mana setiap pemain bebas bernegosiasi dengan klub lain saat kontraknya menyisakan enam bulan lagi.
Liverpool pun terancam kehilangan salah satu pemain terbaiknya tanpa mendapatkan uang sepeser pun pada musim panas mendatang andai Mo Salah benar-benar tidak menerima kontrak baru.
Sebelumnya, Mo Salah telah mengungkapkan ke publik bahwa dirinya lebih dekat untuk keluar dari Anfield daripada bertahan.
Alasannya karena eks pemain AS Roma itu belum mendapat kontrak baru dari Liverpool.
"Saya belum menerima tawaran untuk bertahan di klub, jadi saya mungkin lebih berpotensi pergi daripada bertahan," kata Mo Salah Desember lalu, seperti dikutip dari Metro.co.uk.
"Saya telah berada di klub selama bertahun-tahun."
Baca Juga: Meski Menang Susah Payah Lawan Celta Vigo, Carlo Ancelotti Tetap Puji Perjuangan Real Madrid
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | x.com/FabrizioRomano |