BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo hanya mengetes gawang lawan 3 kali dan Al Nassr pun harus rela ditahan Al Taawoun.
Al Nassr melakoni matchweek ke-15 Liga Arab Saudi 2024-2025 dengan bertanding melawan Al Taawoun.
Dalam pertandingan kali ini, Al Nassr bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Al Taawoun di King Abdullah Sport City, Jumat (17/1/2025) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Al Nassr tampil dengan kekuatan penuh dengan menurunkan megabintang mereka, Cristiano Ronaldo, sejak menit awal.
Sepanjang laga, klub berjuluk Fariz Najd itu pun lebih mendominasi penguasaan bola mencapai 64,1 persen.
Selain itu, Al Nassr juga berhasil melepaskan 19 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah tepat ke gawang Al Taawoun.
Di sisi lain, tuan rumah mampu meluncurkan 2 shots on target dari 3 kali percobaan ke gawang Al Nassr.
Hasilnya, Al Nassr hanya bermain imbang 1-1 melawan Al Taawoun dan Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol.
Jalannya Pertandingan
Meski bertindak sebagai tim tamu, Al Nassr berani bermain terbuka sejak menit pertama untuk menebar ancaman ke gawang Al Taawoun.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sofascore.com, SPL.COM.SA |