Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 311 - Islam Makhachev Batal Hadapi Arman Tsarukyan, Penantang Barunya Sedang Panas

By Ardhianto Wahyu - Sabtu, 18 Januari 2025 | 02:15 WIB
Islam Makhachev menimbang berat badannya dalam acara Timbang Badan Seremonial jelang UFC 302 di Prudential Center pada 31 Mei 2024 di Newark, New Jersey, Amerika Serikat.
LUKE HALES/AFP
Islam Makhachev menimbang berat badannya dalam acara Timbang Badan Seremonial jelang UFC 302 di Prudential Center pada 31 Mei 2024 di Newark, New Jersey, Amerika Serikat.

BOLASPORT.COM - Laga utama UFC 311 mengalami perubahan setelah Islam Makhachev batal menghadapi Arman Tsarukyan untuk pertarungan gelar juara kelas ringan.

Duel Islam Makhachev vs Arman Tsarukyan jilid 2 batal setelah petarung yang disebut terakhir mengalami cedera.

Kabar tersebut diumumkan langsung oleh Presiden UFC, Dana White, saat acara timbang badan di California, Amerika Serikat, Jumat (17/1/2025) waktu setempat.

"Sekitar (Jumat) pukul 1 dini hari kami menerima telepon dari Arman Tsarukyan yang memberi tahu bahwa dia mengalami sakit punggung yang sangat hebat," kata White.

"Sakit itu dikarenakan cedera yang dialaminya. Dia merasa tidak cukup fit untuk bertarung jadi dia keluar dari pertarungan."

White menyebut Makhachev akan menghadapi Renato Moicano.

Moicano sejak awal masuk dalam daftar penampil UFC 311 kendati dia seharusnya menghadapi Beneil Dariush.

White menyebut Moicano memiliki rekor kemenangan beruntun aktif paling panjang di antara 10 petarung teratas dalam ranking penantang gelar kelas ringan.

Selain itu Moicano juga memenangi 3 dari 4 pertarungan terakhirnya dengan finis.

UFC 311 akan berlangsung di Intuit Dome, California, Amerika Serikat, pada Sabtu (18/1/2025) malam waktu setempat atau Minggu pagi waktu Indonesia.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : Instagram.com/danawhite
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
23
56
2
Arsenal
24
50
3
Nottm Forest
24
47
4
Chelsea
24
43
5
Man City
24
41
6
Newcastle
24
41
7
Bournemouth
24
40
8
Aston Villa
24
37
9
Fulham
24
36
10
Brighton
24
34
Klub
D
P
1
Persib
21
46
2
Dewa United
22
40
3
Persija Jakarta
22
39
4
Persebaya
22
38
5
Persita
22
35
6
Bali United
21
34
7
Persik
22
32
8
Borneo
21
32
9
Arema
21
31
10
PSM
21
31
Klub
D
P
1
Real Madrid
23
50
2
Atlético Madrid
23
49
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
23
40
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
23
33
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
23
31
10
Osasuna
23
30
Klub
D
P
1
Napoli
24
55
2
Inter
24
54
3
Atalanta
24
50
4
Lazio
24
45
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
23
38
8
Bologna
23
38
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X