BOLASPORT.COM - Klub Thailand BG Pathum United naik ke posisi pertama klasemen Grup A ASEAN Club Championship (ACC) 2024-2025 setelah menang atas Shan United wakil Myanmar.
BG Pathum United menang atas Shan United dengan skor 4-1 di kandang lawan, Stadion Thuwunna, Rabu (22/1/2025) malam.
Tiga gol itu dilesatkan oleh Freddy Alvarez (63' pen), Raniel (79'), dan Nattawut Suksum (90+9', 90+12').
Satu gol Shan United dicetak oleh Moussa Bakayoko pada menit ke-29.
Hasil itu membuat BG Pathum berada di posisi pertama klasemen Grup A dengan 8 delapan poin dari empat laga.
Tiga laha sebelumnya, mereka mendapatkan satu kali menang dan dua seri.
Baca Juga: Terungkap, Ini Cara PSSI 'Rayu' Pemain Keturunan untuk Bela Timnas Indonesia
Sementara itu, PSM Makassar melawan wakil Malaysia Terengganu FC di kandang lawan, Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Rabu (22/1/2025) malam.
PSM kalah dari Terengganu dengan skor 0-1.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |