BOLASPORT.COM - Berikut hasil lengkap drawing grup Piala Asia U-17 2025 negara wakil Asia Tenggara (ASEAN).
Sebagai informasi, Piala Asia U-17 2025 akan digelar di Arab Saudi pada 3-20 April 2025.
Drawing grup kemudian dilakukan di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (23/1/2025).
Pada kesempatan ini, hanya ada tiga negara dari ASEAN.
Rinciannya yakni Thailand, Vietnam dan Indonesia.
Thailand dipastikan tergabung dalam Grup A.
Hal ini membuat Thailand harus berjumpa Arab Saudi selaku tuan rumah.
Selain itu, perjuangan Thailand juga tak akan mudah karena bersaing dengan tim kuat lainnya yakni Uzbekistan.
Negara keempat di Grup A ada China.
Baca Juga: Hasil Drawing Piala Asia U-17 2025 - Timnas U-17 Indonesia Gabung Grup Neraka, Ada Korea Selatan
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |