BOLASPORT.COM - Timnas Vietnam kesulitan mencari lawan kuat di FIFA matchday bulan Maret 2025.
Sebagai informasi, timnas Vietnam kini menyandang status raja Asia Tenggara (ASEAN).
Hal tersebut dibuktikan dengan keberhasilan Vietnam meraih juara ASEAN Cup 2024.
Hebatnya lagi, timnas Vietnam mengangkat piala setelah menaklukan Thailand dalam dua leg (2-1) dan (3-2).
Namun, status juara yang diraih Vietnam rupanya tak banyak memberi dampak terkait FIFA matchday khususnya di bulan Maret 2025.
Vietnam ternyata masih kesulitan untuk mencari tim kuat yang menawarkan banyak poin FIFA.
Dilansir dari Soha, ada beberapa alasan yang mendasari hal tersebut.
Pertama adalah banyak negara kuat memiliki jadwal sendiri yakni tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Saat ini tim-tim papan atas benua sedang sibuk berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2026."
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Soha.vn |