BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, belum berhasil meraih kemenangan pada perempat final Indonesia Masters 2025.
Putri Kusuma Wardani tersingkir dari Indonesia Masters 2025 setelah lebih dulu memenangkan duel pada gim pembuka ketika melawan wakil Taiwan, Wen Chi Hsu.
Putri KW kalah via rubber game dengan skor 21-18, 17-21, 14-21 pada laga yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (24/1/2025).
Jalannya Pertandingan
Putri KW membuka keunggulan dengan skor 3-0 lewat permainan dengan tempo yang cukup lambat di awal pertandingan.
Keunggulan Putri bertahan sampai skor 4-2, tetapi kedudukan berbalik menjadi 4-6 setelah dua kali pukulan juara Korea Masters itu tidak melewati net.
Meski begitu, kedudukan kembali seimbang pada skor 7-7. Putri bahkan berbalik unggul setelah pukulan memanjangnya tak mampu dikejar oleh lawannya.
Lewat pola yang sama yakni memberikan bola ke area belakang, Putri mampu memimpin dengan skor 11-7 pada interval.
Selepas jeda, tunggal putri Taiwan tersebut sempat memperkecil skor menjadi dua angka pada 9-11 hingga 11-13.
Putri merespons dengan sangat baik setelah memperlebar keunggulan lewat selisih enam poin menjadi 17-11 berkat smes keras menyilang yang masuk.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |