BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, mengungkapkan bahwa proses naturalisasi calon pemain striker Timnas Indonesia Ole Romeny berlangsung di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI bulan ini.
Sebenarnya nama Ole Romeny ini telah ramai jadi perbincangan sejak November 2024 lalu.
Pemain Oxford United itu telah datang ke Indonesia menyaksikan langsung pertandingan skuad Garuda melawan Jepang pada November 2024 lalu.
Setelah menyaksikan pertandingan tersebut, Ole Romeny bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Pemain yang memiliki darah keturunan Indonesia itu pun bersedia untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Untuk itu, proses naturalisasi Ole Romeny pun langsung dilakukan oleh PSSI.
Namun, setelah beberapa waktu lalu, akhirnya Menpora Dito Ariotedjo mengungkapkan bahwa proses naturalisasi ini bisa segera dibawa ke DPR RI.
Seperti naturalisasi-naturalisasi sebelumnya, Ole Romeny akan diperkenalkan dalam rapat bersama Komisi XIII dan Komisi X DPR RI.
Setelah mendengarkan penjelasan dan biasanya akan ada beberapa pertanyaan yang ditunjukan kepada para pemain dari DPR RI.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |