BOLASPORT.COM - Pelatih Australia Tony Popovic membentuk tim elite untuk mengarugi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Terdekat, Australia akan menjamu timnas Indonesia di Sydney Football Stadium, 20 Maret 2025.
Setelah itu, tim berjulukan Socceroos itu bertandang ke China pada 25 Maret 2025.
Popovic ditunjuk sebagai pelatih Australia sejak September 2024.
Ia sudah memimpin pertandingan Australia di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Popovic membawa Australia mengalahkan China dengan skor 3-1, lalu menahan imbang Jepang 1-1 pada Oktober.
Bulan November, Australia menahan Arab Saudi dengan skor 0-0 dan bermain imbang melawan Bahrain (2-2).

Salah satu hal yang dilakukan Popovic ialah memperkenalkan ahli gizi Julie Meek.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Smh.com.au |