Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2025 - Suka Nasi Goreng, Penakluk Rinov/Lisa Tidak Terganggu meski Tampil di Hadapan Pendukung Tuan Rumah

By Delia Mustikasari - Sabtu, 25 Januari 2025 | 16:44 WIB
Pasangan ganda campuran Jepang Hiroki Midorikawa/Natsu Saito berpose di area mixed zone seusai laga semifinal Indonesia Masters 2025 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/1/2025).
DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM
Pasangan ganda campuran Jepang Hiroki Midorikawa/Natsu Saito berpose di area mixed zone seusai laga semifinal Indonesia Masters 2025 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/1/2025).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito, meraih tiket semifinal Indonesia Masters 2025.

Tempat pada partai puncak didapat ganda campuran ranking ke-12 dunia itu setelah menaklukkan wakil tuan rumah, Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati.

Di hadapan riuhnya penonton di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/1/2025), Midorikawa/Saito menang dua gim langsung dengan skor, 21-18, 21-16.

Midorikawa/Saito sudah memegang kendali sejak awal gim pertama. Unggul pada interval 11-9, Rinov/Lisa sempat menyamakan kedudukan 11-11 dan 15-15.

Namun, kesalahan pada akhir gim membuat wakil Jepang mengunci gim tersebut.

Situasi menegangkan terjadi pada gim kedua karena kedua pasang pemain saling bergantian mencetak angka.

Saat kedudukan 13-13, kesalahan kembali dibuat Rinov/Lisa dan mereka juga kewalahan dalam meladeni reli Midorikawa/Saito.

"Kunci kemenangan kami dibandingkan Rinov/Lisa kami lebih sedikit melakukan kesalahan," kata Midorikawa kepada media termasuk BolaSport.com di area mixed zone.

"Lawan beberapa kali melakukan kesalahan. Kami juga melakukan yang terbaik untuk pertandingan hari ini."

Atmosfer Istora, Jakarta yang bising karena mendukung wakil tuan rumah tidak membuat Midorikawa/Saito terganggu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
23
56
2
Arsenal
24
50
3
Nottm Forest
24
47
4
Chelsea
24
43
5
Man City
24
41
6
Newcastle
24
41
7
Bournemouth
24
40
8
Aston Villa
24
37
9
Fulham
24
36
10
Brighton
24
34
Klub
D
P
1
Persib
21
46
2
Dewa United
22
40
3
Persija Jakarta
22
39
4
Persebaya
22
38
5
Persita
22
35
6
Bali United
21
34
7
Persik
22
32
8
Borneo
21
32
9
Arema
21
31
10
PSM
21
31
Klub
D
P
1
Real Madrid
23
50
2
Atlético Madrid
23
49
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
23
40
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
23
33
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
23
31
10
Osasuna
23
30
Klub
D
P
1
Napoli
24
55
2
Inter
24
54
3
Atalanta
24
50
4
Lazio
24
45
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
23
38
8
Bologna
23
38
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X