BOLASPORT.COM - Kekalahan tim juara bertahan Suwon Hyundai E&C Hillstate makin memperbesar peluang tim Megawati Hangestri Pertiwi naik ke peringkat dua pada papan klasemen Liga Voli Korea.
Hyundai Hillstate harus pulang dengan tangan hampa usai melawat ke kandang Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada Sabtu (25/1/2025).
Mereka dibekuk tiga set langsung dengan skor akhir 0-3 (13-25, 21-25, 15-25).
Hasil tersebut memberikan kesempatan besar ke tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks yang kini hanya berjarak empat poin dari peringkat kedua.
Red Sparks semakin termotivasi untuk naik tingkat setelah berada dalam tren positif dengan 12 kemenangan beruntun.
Megawati dkk wajib memetik tiga poin penuh saat menjamu Gwangju AI Pepper Savings Bank, Minggu (26/1/2025) besok.
Meski begitu, Red Sparks juga harus tetap waspada untuk tidak kembali kehilangan tiga poin.
Pasalnya, Red Sparks belum pernah menang dengan meraih tiga poin penuh saat bersua AI Peppers pada musim ini.
Mereka kalah sekali dan dua kali menang dengan sama-sama diraih lewat pertandingan lima set penuh.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | KOVO.co.kr |