BOLASPORT.COM - Man United menyingkirkan Leicester City, klub asuhan mantan pemain dan pelatih mereka, Ruud van Nistelrooy, di ajang Piala FA dengan gol dramatis Harry Maguire.
Man United membuka rangkaian duel ronde keempat atau babak 32 besar Piala FA 2024-2025.
Tim racikan Ruben Amorim menjamu Leicester City asuhan legenda publik Old Trafford, Ruud van Nistelrooy, Jumat (7/2/2025) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Van Nistelrooy sempat menjabat pelatih sementara bagi Setan Merah pasca-pemecatan Erik ten Hag, Oktober lalu.
Di tangan striker legendaris Belanda, United sudah bertemu Leicester dua kali musim ini, yakni di Liga Inggris dan Piala Liga.
Dua-duanya berakhir dengan kemenangan telak Setan Merah, masing-masing lewat skor 3-0 dan 5-2.
Van Nistelrooy kemudian bak didepak manajemen United setelah menunjuk Amorim sebagai pelatih permanen.
Jasanya tak dibutuhkan lagi karena Amorim membawa rombongan staf sendiri dari Portugal.
Latar belakang cerita tersebut menjadikan duel kedua tim kali ini menarik sebagai momen 'balas dendam' dan pembuktian Van Nistelrooy bagi United.
Jalannya Pertandingan
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sofascore.com |