BOLASPORTC.COM - Update klasemen Liga 1 hingga pekan ke-22 Sabtu (8/2/2025), Dewa United menggeser Persija Jakarta di peringkat kedua klasifika usai menang 2-1.
Tiga pertandingan tersaji pada Sabtu (8/2/2025) pada lanjutan pekan ke-22 Liga 1.
Dua laga berlangsung sore hari yakni Barito Putera Vs Semen Padang dan Madura United Vs PSBS Biak.
Sedangkan laga malam hari berlangsung bigmatch antara Dewa United Vs Persija Jakarta di Stadion Pakansari, Bogor.
Pada laga sore hari, Barito Putera berhasil mengalahkan Semen Padang dengan skor 2-1.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kembali ke Demang Lehman, Barito Putera Menangi Duel Papan Bawah Lawan Semen Padang

Duel papan bawah tersebut juga jadi momen kembalinya Barito Putera berkandang di Stadion Demang Lehman Balikpapan.
Sebelumnya selama putaran pertama Barito Putera kerap menggunakan Stadion Sultan Agung Bantul untuk kandang mereka.
Melawan Semen Padang di kandang sendiri, Barito langsung ngegas dengan mencetak gol pada detik ke-30 lewat lesakan Matias Mier.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |